BOLASPORT.COM - Usai mengantarkan Real Madrid juara, Toni Kroos dibuat kesal oleh pernyataan reporter televisi.
Real Madrid berhasil meraih gelar Liga Champions 2021-2022 di Stade de France usai mengalahkan Liverpool 1-0, Minggu (29/5/20220) dini hari WIB.
Padahal sebelum laga, banyak yang menjagokan Liverpool akan menjadi juara dan bahkan The Reds sempat mendominasi pada separuh awal laga.
Hal itu membuat kiper Real Madrird, Thibaut Courtois, harus melakukan yang terbaik untuk menggagalkan upaya Mohamed Salah dan Sadio Mane dengan beberapa penyelamatan luar biasa pada babak pertama.
Akan tetapi, Los Blancos secara perlahan mampu mengembangkan permainan dan pada menit ke-59 Vinicius Junior berhasil membobol gawang Liverpool.
Menerima umpan silang dari Federico Valverde, Vinicius yang tak terjaga di sisi kanan pertahanan Liverpool berhasil melakukan tap in dengan kaki kanannya dari dalam kotak penalti.
Baca Juga: Antar Real Madrid Juara Liga Champions, Carlo Ancelotti Labeli Diri sebagai Pria Penuh Rekor
Bola pun dengan mudah masuk ke dalam gawang Alisson Becker dan membawa Real Madrid unggul 1-0.
Keunggulan Real Madrid atas Liverpool tetap bertahan sampai laga usai dan Los Blancos sukses mendapatkan gelar Liga Champions untuk yang ke-14 kalinya.
Setelah peluit akhir dibunyikan, para pemain Real Madrid merayakan kemenangan, tetapi ada juga yang diwawancarai oleh media.
Salah satu pemain yang diwawancarai oleh media adalah Toni Kroos.
Pemain berusia 32 tahun itu diwawancarai oleh sebuah TV Jerman yang menanyakan apakah dia terkejut dengan Liverpool yang mendominasi pertandingan.
Tak disangka, pernyataan yang dilontarakan oleh TV Jerman itu membuat Kroos kesal dan terlihat tidak senang.
"Kamu punya waktu 90 menit dan kamu datang dengan dua pertanyaan sialan," kata Toni Kroos, dinukil BolaSport.com dari Sportbible.
"Dua pertanyaan negatif, Anda bisa langsung tahu bahwa Anda orang Jerman," tutur Kroos menambahkan.
Di luar itu, gelar Liga Champions musim ini menjadi gelar ke-5 untuk Toni Kroos.
Sebelumnya, Kroos sudah mendapatkan satu gelar Liga Champions bersama Bayern Muenchen dan tiga gelar bersama Real Madrid yang diraihnya secara berturut-turut.
Baca Juga: Florentino Perez: Hari Ini Adalah Hari di Mana Mbappe Dilupakan
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Sportbible.com |
Komentar