BOLASPORT.COM - Bermain konsisten, Luka Modric mendapatkan perpanjangan kontrak dari Real Madrid.
Real Madrid sukses memenangkan gelar Liga Champions 2021-2022 setelah menumbangkan Liverpool dengan skor 1-0 pada partai final.
Dalam laga yang berlangsung di Stadion Stade de France itu, satu-satunya gol tercipta dari Vinicius Junior di menit ke-59.
Liga Champions menjadi piala ke-3 Real Madrid pada musim ini setelah sebelumnya meraih Piala Super Spanyol dan Liga Spanyol, itu kembali mengukuhkan dominasi Real Madrid di kancah domestik maupun Eropa
Menilik kembali ke pencapaian luar biasa yang didapatkan El Real pada musim ini, tak luput dari peran penting lini tengah Real Madrid dengan salah satu pemain sentralnya adalah Luka Modric.
Baca Juga: Bukan Karim Benzema, Neymar Sebut Vinicius Junior Lebih Layak Raih Ballon d'Or 2022
Pemain berusia 36 tahun itu turut berkontribusi banyak dalam kesuksesan Los Blamcos pada musim imi.
Dalam usianya yang sudah memasuki pengujung karier, dia masih mampu tampil di performa terbaiknya dan menjadi pilihan utama pelatih Carlo Ancelotti di tim utama Real Madrid.
Tampaknya dengan penampilannya yang masih konsisten, Real madrid akan memperpanjang kontrak pemain asal Kroasia itu.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar