Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Lawan Ghana, Dzenan Radoncic Minta Timnas U-19 Indonesia Alirkan Bola Bawah

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 1 Juni 2022 | 10:30 WIB
Duel Ronaldo Kwateh dengan pemain belakang Venezuela pada laga perdana fase Grup B Turnamen Toulon 2022 pada Senin (30/6/2022)
PSSI.org
Duel Ronaldo Kwateh dengan pemain belakang Venezuela pada laga perdana fase Grup B Turnamen Toulon 2022 pada Senin (30/6/2022)

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Dzenan Radoncic, mengungkapkan persiapan anak asuhnya menjelang pertandingan melawan Ghana.

Laga Timnas U-19 Indonesia vs Ghana merupakan matchday kedua fase Grup B Turnamen Toulon 2022 di Stade Jules Ladoumegne, Kamis (2/6/2022) malam WIB.

Duel melawan Ghana bisa jadi momentum kebangkitan skuad asuhan Dzenan Radoncic usai kalah 0-1 atas Venezuela.

Meski skor tipis, Timnas U-19 Indonesia benar-benar kalah segalanya atas Venezuela.

Tercatat Timnas Venezuela U-21 berhasil melepas 19 tembakan ke arah gawang Indonesia.

Gol tunggal Venezuela dicetak oleh Daniel Perez pada menit ke-69.

Dzenan Radoncic pun sepenuhnya menyadari bahwa Timnas U-19 Indonesia memang kerap digempur oleh Venezuela sepanjang pertandingan.

Namun, pelatih asal Montenegro itu mengatakan bahwa Timnas U-19 berhasil menahan gempuran lawan dari segala sisi.

“Tak ada keraguan lagi, kami membuka permainan dengan baik, kami mengontrol permainan,” ujar Radoncic dikutip dari situs resmi PSSI.

Menurutnya, Timnas U-19 berhasil menguasai area lini tengah pada laga tersebut.

“Kami menguasai lapangan tengah, kami menahan serangan lawan dari berbagai arah. Itu adalah termasuk misi kita kali ini,” kata dia.

“Akan tetapi, kami belum bisa mencetak gol. Itu karena mereka tim yang bagus dengan pemain yang bagus juga,” tambahnya.

Baca Juga: Striker Masih Jadi Masalah Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Terus Cari-cari Solusi

Pada laga lawan Ghana nantinya, Dzenan Radoncic sudah bocorkan strategi khusus.

Ghana punya keunggulan fisik dan tinggi badan yang menjulang.

“Persiapan melawan Ghana, dengan pemain yang tinggi dan fisik kuat. Saya berharap anak-anak bisa tetap memainkan bola bawah,” ujar dia.

“Itu juga yang kita mainkan sebelumnya (vs Venezuela). Saya pikir akan sama saat melawan Ghana,” tambah dia.

Dzenan Radoncic berpesan bahwa Timnas U-19 Indonesia wajib berkonsentrasi hingga menit terakhir saat melawan Ghana.

“Saya pikir akan sama saat melawan Ghana. Kami akan coba tetap berdekatan, kompak, tetap konsentrasi penuh sepanjang laga, dengan begitu kami akan mendapatkan hasil yang bagus,” kata dia mengakhiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : PSSI
REKOMENDASI HARI INI

Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024 - Mayoritas Debutan, Hanya Tiga Nama yang Pernah Tampil di Edisi Sebelumnya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136