BOLASPORT.COM - Megabintang timnas Argentina, Lionel Messi, mengaku egois saat berduel melawan timnas Italia dalam ajang Finalissima 2022.
Timnas Argentina keluar sebagai kampiun Finalissima usai menggebuk timnas Italia 3-0 di Stadion Wembley, Rabu (1/6/2022) atau Kamis dini hari WIB.
Lionel Messi berkontribusi dua assist dalam laga yang mempertemukan jawara EURO 2020 dan Copa America 2021 tersebut.
Diakui sang superstar, dirinya beberapa kali memaksakan diri untuk mencetak gol meski sedang tidak berada dalam situasi ideal.
Messi melepaskan delapan tembakan selama 90 menit beredar di lapangan, jumlah terbanyak dari semua pemain Argentina.
Sial bagi Messi karena tak ada satu pun usahanya yang menghasilkan skor.
Baca Juga: Titel All England Tak Bikin Fikri/Bagas Kelewat Pede Pasang Target pada Indonesia Masters 2022
"Saya ingin mencetak gol, terutama ketika saya melihat pertandingan sudah terkendali dan kami tahu itu sudah berakhir," ujar dia seperti dikutip BolaSport.com dari Clarin.
"Italia praktis tidak menghasilkan apa-apa untuk kami dan di situlah saya melakukan lebih banyak usaha (bikin gol)," kata Messi melanjutkan.
Kesuksesan Argentina dalam ajang Finalissima semakin melengkapi koleksi trofi Messi di level internasional.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Clarin.com |
Komentar