BOLASPORT.COM - Paul Pogba harus rela kehilangan uang sebesar 10 juta euro (sekitar Rp155,2 miliar) setiap tahun jika bergabung dengan Juventus.
Keputusan Paul Pogba bergabung ke Juventus harus dibayar mahal oleh sang gelandang.
Pogba harus bersiap untuk meninggalkan standar gaji yang ia dapatkan kala bermain bersama Manchester United.
Selama enam tahun membela Man United, Pogba memang masuk ke dalam kalangan elite soal gaji.
Keistimewaan tersebut tidak akan didapatkan oleh sang gelandang kala kembali Juventus.
Juventus memiliki kebijakan untuk tidak menggaji mahal para pemain yang berada dalam skuadnya.
Alasan ini yang membuat Paulo Dybala akhirnya pergi setelah negosiasi gagal tercapai.
Hal serupa pun akan menimpa Pogba, yang akan menerima gaji lebih rendah daripada saat membela Man United.
Baca Juga: Baru Menang Finalissima, Lionel Messi Sesumbar Argentina Siap Lawan Siapa Saja
Dilansir BolaSport.com dari Goal International, Pogba akan menerima gaji sebesar 7,5 juta euro (sekitar Rp116,5 miliar) per tahun di Juventus.
Jumlah tersebut masih terhitung besar, tetapi jauh dari gaji yang selama ini diterima Pogba.
Saat membela Man United, gaji gelandang asal Prancis tersebut mencapai 17,6 juta euro (sekitar Rp273,5 miliar) per tahun.
Kini Pogba harus rela kehilangan 10 juta euro (sekitar Rp155,2 miliar) dari gaji yang biasa ia terima.
Kepindahan Pogba ke Juventus pada bursa transfer 2022 memang tinggal menunggu waktu.
Sang gelandang telah mengumumkan kepergiannya dari Man United begitu kontraknya habis pada 30 Juni 2022.
Juventus akan mengadopsi Pogba secara gratis dan mengontrak sang pemain selama tiga musim.
Baca Juga: Parkir Cristiano Ronaldo Lawan Spanyol, Pelatih Portugal Ungkap Alasannya
Klub berjuluk Si Nyonya Tua tersebut memang sudah familier dalam perjalanan karier Pogba.
Sebelum kembali ke Man United, Pogba sempat membela Juventus dari 2012 hingga 2016.
Fakta tersebut dianggap ikut melatarbelakangi pilihan Pogba usai meninggalkan Man United.
Juventus memang bukan satu-satunya klub yang dikaitkan dengan Pogba jelang kontrak sang gelandang habis.
Pogba juga dikaitkan dengan klub lain seperti Real Madrid dan Paris Saint-Germain.
Baca Juga: Gabung Man City, Erling Haaland Dapat Pujian Setinggi Langit dari Kevin De Bruyne
Namun, Pogba lebih memilih Juventus, yang sempat menaikkan namanya sehingga menjadi gelandang incaran klub-klub top di Benua Eropa.
Periode empat tahun Pogba di Juventus memang tergolong sukses dengan raihan empat gelar Liga Italia, dua Coppa Italia, dan dua Piala Super Italia.
Pogba kini memutuskan kembali lagi dan rela menerima gaji lebih sedikit demi klub yang memberikan masa keemasannya.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Goal.com/en |
Komentar