BOLASPORT.COM - Sungguh malang nasib Alvaro Morata di Juventus. Sebab, sampai saat ini masa depan Morata di I Bianconeri masih abu-abu.
Masa depan Alvaro Morata di Juventus masih samar.
Pasalnya, Juventus hingga kini belum ada niatan untuk membeli Morata secara permanen dari Atletico Madrid.
Padahal, Morata sudah menjalani masa peminjaman di I Bianconeri selama dua musim, tetapi tanda-tanda untuk mempermanenkan striker berusia 29 tahun itu belum ada.
Dinukil BolaSport.com dari Football Italia, dengan belum adanya pergerakan dari Juventus untuk mempermanenkan Alvaro Morata, membuat masa depan Morata di I Bianconeri masih abu-abu.
Terkait dengan masa depannya yang masih abu-abu, Morata mengatakan bahwa dirinya tidak bisa berbuat apa-apa.
Baca Juga: Gagal Pindah ke Barcelona, Alvaro Morata Kini Kian Dekat ke Arsenal
Padahal, pemain timnas Spanyol itu sejatinya sudah punya opsi tim yang akan dituju jika Juventus mendepaknya.
Namun, Morata hanya akan pergi ke klub yang akan menjadikannya pemain inti.
"Masa depan saya di Juventus tidak berada di tangan saya," kata Alvaro Morata, dilansir BolaSport.com dari Football Italia.
"Saya tidak bisa berbuat apa-apa."
"Istri dan anak-anak saya akan mengikuti saya kemana pun saya harus pergi."
"Saya memang memiliki preferensi dan opsi, tetapi saya ingin pergi ke tempat yang terus memainkan saya," tutur Morata menambahkan.
Untuk diketahui, Alvaro Morata bergabung ke Juventus dari Atletico Madrid pada 22 September 2020 dengan status pinjaman sampai 30 Juni 2022.
Bersama Juventus di periode keduanya, terutama pada musim 2021-2022, Morata mampu tampil reguler dan sukses mencatatkan 35 penampilan di Liga Italia.
Di Liga Italia 2021-2022, Morata juga tampil cukup bagus dengan sumbangsih sembilan gol dan tujuh assist.
Namun, performa yang ditunjukkan oleh Morata tetap belum mampu meyakinkan Juventus untuk menjadikannya pemain permanen.
Baca Juga: Alvaro Morata Gagal Pindah ke Barcelona Gara-gara Massimiliano Allegri
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | football-iItalia.net |
Komentar