BOLASPORT.COM - Real Madrid angkat bicara soal kericuhan yang terjadi jelang final Liga Champions di Stade de France, Paris, Sabtu (28/5/2022) yang membuat kick-off tertunda.
Seperti diketahui, final Liga Champions musim 2021-2022 diwarnai kekacauan jelang kick-off.
Pemeriksaan yang dilakukan pihak pengaman stadion untuk mengecek suporter yang memasuki Stade de France dinilai terlalu lambat.
Akibatnya, terjadi penumpukan massa di sepanjang jalur menuju arena.
Ribuan suporter yang memadati jalan masuk terhalang sehingga mereka terpecah.
Kelompok besar fan ini, yang kebanyakan tak memiliki tiket, memaksa masuk untuk menerobos pengamanan dengan memanjat pagar stadion.
Kejadian tersebut berdampak pada penundaan kick-off final Liga Champions antara Real Madrid dan Liverpool.
UEFA dan asosiasi sepak bola Prancis pun menjadi sasaran kritik keras karena ketidakmampuan mereka mengatasi krisis yang terjadi di stadion.
Baca Juga: Kemujuran Paul Pogba di Man United: Tampil Mengecewakan, tetapi Dapat Uang Saku Saat Pergi
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | AS English |
Komentar