BOLASPORT.COM - Belanda berhasil mempermalukan Belgia sementara Prancis harus gigit jari usai kena comeback Denmark dalam laga lanjutan UEFA Nations League.
Sebanyak tujuh pertandingan digelar dalam lanjutan UEFA Nations League 2022-2023 yang berlangsung mulai Jumat (3/6/2022) malam hingga Sabtu (4/6/2022) dini hari WIB.
Salah satu duel sengit tersaji antara timnas Belgia melawan timnas Belanda di Stadion King Baudouin, Brussels, Belgia, Sabtu (4/6/2022) dini hari WIB.
Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Belgia harus takluk usai dipermalukan oleh Belandan dengan skor 1-4.
Empat gol De Oranje dicetak oleh Steven Bergwijn (menit ke-40), brace Memphis Depay (51', 65'), dan Denzel Dumfries (61').
Sementara Belgia hanya mampu mencetak gol hiburan melalui tendangan dari Mitchi Batshuayi (90+3').
Baca Juga: Alexandre Lacazette Resmi Berpisah dan Akhiri Kerja Sama dengan Arsenal
Kemenangan yang diraih oleh Belanda ini membuat pasukan Louis van Gaal memuncaki klasemen Liga A Grup 4 mengungguli Polandia.
Polandia sebelumnya mampu mengalahkan Wales dengan skor 2-1 pada Rabu (1/6/2022) dini hari WIB.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | UEFA.com, SofaScore.com |
Komentar