BOLASPORT.COM - Di sela-sela MotoGP Catalunya 2022, bursa transfer pembalap semakin panas. Kabar terakhir menyebutkan bahwa Red Bull KTM memutuskan untuk memberikan tempat Miguel Oliveira ke Jack Miller.
Dengan kedatangan Jack Miller ke KTM dapat dipastikan bahwa Miguel Oliveira akan hengkang dari KTM.
Pasalnya, Miguel Oliveira menolak untuk turun kasta dari tim pabrikan ke tim satelit Tech3, kini pembalap berusia 27 tahun tersebut dikabarkan akan merapat ke Gresini Racing.
Jika hal tersebut benar terjadi, akan menjadi barter pembalap antara Ducati dan KTM.
Miller akan kembali ke Red Bull KTM setelah 8 tahun pergi, sedangkan Oliveira kemungkinan akan membela Gresini setelah tujuh tahun di Red Bull KTM.
Dilansir dari Speedweek pada hari Sabtu, terdengar kabar bahwa Oliveira dan sang ayah sekaligus manajernya Paulo Oliveira telah menerima tawaran Ducati.
Usai kualifikasi MotoGP Catalunya 2022 mereka berdua akan bertemu dengan Gresini Racing ditemani oleh Paolo Ciabatti.
Karena untuk tim Gresini sendiri keputusan pemilihan pembalap ada di tangan istri mendiang Fausto, Nadia Padovani sehingga Ciabatti hanya sebagai pendamping.
Pasalnya sebagai pemilik tim, Padovani harus bertanggung jawab dengan para sponsornya dalam hal pemilihan pembalap.
Baca Juga: MotoGP Catalunya 2022 - Aleix Espargaro Pole Position: Rasanya seperti Menang
Ciabatti membenarkan kepergian Miller dari Ducati sebelum melakukan pembahasan dengan tim Gresini.
"Kami berkata kepada Jack dan manajernya Aki Ajo jika Anda mencari tempat di tim pabrik, silakan lihat-lihat karena kami tidak dapat menawarkan Jack tempat di tim pabrik untuk tahun 2023," kata Ciabatti dikutip Bolasport.com dari Speedweek pada Minggu (5/6/2022).
"Kami tahu mereka sedang bernegosiasi dengan KTM."
Terkait dengan kepindahan Oliveira ke tim Gresini, Ciabatti menyerahkan sepenuhnya ke pemilik tim.
Meskipun Gresini selalu melakukan komunikasi dengan Ducati dalam hal keputusan akhir.
"Kami memiliki hubungan yang sangat dekat dengan tim balap Gresini," ucap Ciabatti.
"Mereka yang bertanggung jawab selalu berkonsultasi dengan kami dalam hal keputusan pembalap."
"Kami memeriksa pembalap mana yang tersedia dengan level yang bagus. Karena ketika tim MotoGP terbiasa menang, sulit untuk mengganti pebalap top itu dengan rookie."
Jika barter tersebut benar-benar terjadi maka kemungkinan line-up Ducati musim 2023 akan sedikit berubah.
- Ducati Lenovo : Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini
- Prima Pramac : Jorge Martin dan Johann Zarco.
- Mooney VR46 : Luca Marini dan Marco Bezzecchi.
- Gresini : Miguel Oliveira dan Fabio Di Giannantonio.
Baca Juga: MotoGP Catalunya 2022 - Bye-Bye Miller, Francesco Bagnaia Kirim Pesan untuk Calon Partner Baru
Sebenarnya Oliveira masih tak habis pikir, mengapa KTM lebih memilih Miller yang hanya menorehkan tiga kemenangan MotoGP dalam waktu 7,5 tahun.
Dibandingkan dengan dirinya yang menorehkan empat kemenangan dalam waktu 3,5 tahun untuk mengisi satu tempat di tim pabrikan Red Bull KTM musim depan.
Menanggapi hal tersebut Pit Beirer selaku Direktur Motorsport KTM angkat bicara.
"Fakta bahwa dia berada di peringkat 4 dalam klasemen 2021 lalu dan peringkat 5 dalam klasemen musim ini hingga GP Mugello berbicara untuk Jack Miller," ucap Beirer.
Baca Juga: MotoGP Catalunya 2022 - Jack Miller Didepak Ducati, KTM Siap Tampung
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar