Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Langsung Menjauh agar Tak Dikaitkan dengan Pogba Lagi

By Sri Mulyati - Minggu, 5 Juni 2022 | 21:45 WIB
Gelandang Manchester United, Paul Pogba.
TWITTER.COM/FZAHINKML
Gelandang Manchester United, Paul Pogba.

BOLASPORT.COM - Real Madrid memilih untuk menjauhi segala hal yang bisa mengaitkan mereka dengan Paul Pogba, di mana Pogba sempat menjadi incaran El Real.

Paul Pogba benar-benar sudah menjadi masa lalu bagi Real Madrid yang pernah mengincarnya.

Selama 2018 hingga 2019, Real Madrid memang erat dikaitkan dengan transfer Pogba.

Mendiang Mino Raiola, yang merupakan agen Pogba, menginginkan sang klien untuk pindah ke Real Madrid.

Hal tersebut dilakukan Raiola karena prestasi Manchester United tidak kunjung datang.

Pogba dikhawatirkan tidak berkembang melihat timnya yang puasa gelar bertahun-tahun.

Real Madrid pun dianggap menjadi klub ideal untuk Pogba mengingat kekuatan uang dan prestasi klub yang stabil.

Tahun berganti dan kontrak Pogba bersama Man United akan habis pada 30 Juni 2022.

Baca Juga: UEFA Nations League Jadi Kuburan 6 Tim Paling Elite, Susah Menang

Sang gelandang bisa pergi secara gratis, tetapi Real Madrid justru tidak memiliki ketertarikan lagi.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, Real Madrid membantah bahwa timnya pernah mengontak Pogba.

Saat Zinedine Zidane masih melatih Real Madrid, Pogba memang sempat masuk ke dalam rencana tim.

Cerita tersebut kini jauh berbeda setelah Carlo Ancelotti memegang kursi kendali dari musim 2021-2022.

Prioritas transfer Real Madrid adalah gelandang AS Monaco, Aurelien Tchouameni.

Transfer Tchouameni jelas membutuhkan dana yang lebih besar daripada Pogba.

AS Monaco disebut baru mau melepas sang gelandang jika Real Madrid membayar 80 juta euro (sekitar Rp1,23 triliun).

Baca Juga: Anak Ajaib Punya Harga Murah, Barcelona Putar Otak untuk Pertahankan

Namun, Real Madrid masih meneruskan proses negosiasi dan berharap harga terbaik untuk Tchouameni.

Tchouameni, yang saat ini berusia 22 tahun, jelas lebih muda dibandingkan Pogba dan dianggap lebih bagus untuk rencana jangka panjang Real Madrid.

Kehadiran Tchouameni diharapkan bisa menggantikan peran Casemiro yang sudah berusia 30 tahun.

Real Madrid sedang membangun generasi tim yang baru mengingat lini tengah mereka lebih didominasi pemain berpengalaman.

Dengan kondisi yang sekarang, tidak ada tempat yang tersisa untuk bisa dimasuki oleh Pogba.

Baca Juga: Ousmane Dembele Didekati Chelsea, Bisa Nostalgia dengan Thomas Tuchel

Gelandang asal Prancis tersebut tidak perlu merasa khawatir akan penolakan Real Madrid.

Saat ini, Pogba dikaitkan akan bergabung dengan Juventus dalam kontrak berdurasi tiga tahun.

Pogba jelas familier dengan Juventus, mengingat ia pernah membela I Bianconeri dari 2012 hingga 2016.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Marca.com
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136