Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alex Rins Alami Patah Tangan Usai Kecelakaan pada MotoGP Catalunya 2022

By Fauzi Handoko Arif - Senin, 6 Juni 2022 | 08:45 WIB
Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, ketika mengaspal pada MotoGP Catalunya 2022 di Sirkuit Barcelona, Minggu (5/6/2022).
DOK. MOTOGP.COM
Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, ketika mengaspal pada MotoGP Catalunya 2022 di Sirkuit Barcelona, Minggu (5/6/2022).

BOLASPORT.COM - Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, mengalami patah di pergelangan tangan kiri menyusul insiden kecelakaan beruntun pada MotoGP Catalunya 2022 di Sirkuit Barcelona, Minggu (5/6/2022).

Sebuah insiden horor terjadi pada awal balapan MotoGP Catalunya 2022. Ini melibatkan Francesco Bagnaia, Alex Rins, dan Takaaki Nakagami.

Kronologi bermula ketika ketiga pembalap tersebut memasuki tikungan 1 usai melakukan start.

Nakagami merupakan penyebab utama kecelakaan beruntun pada awal balapan lantaran mengalami downside di sisi kanan lintasan.

Dalam tayangan ulang MotoGP, motor pembalap Jepang itu langsung mengenai Rins dengan keras ketika sedang berbelok.

Sementara kepala Nakagami sempat menyentuh ban belakang Bagnaia yang menyebabkan pembalap Italia itu juga oleng untuk terjatuh.

Tragedi pada awal balapan tersebut membuat Nakagami harus dilarikan ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Adapun Bagnaia tidak mengalami masalah serius. Sedangkan Rins cedera pada pergelangan tangan kiri.

Baca Juga: Rins dan Bagnaia Lega Nakagami Baik-baik Saja, tapi Hukum Harus Ditegakkan

Kondisi Rins diketahui melalui unggahan Suzuki melalui Twitter usai pembalap Spanyol itu melakukan medical check-up.

"Alex Rins mengalami patah tulang di pergelangan tangan kiri yang membutuhkan istirahat untuk pemulihan," tulis Suzuki dalam keterangan resmi.

"Tentu saja dia akan absen pada tes besok," sambungnya.

Belum dapat dikonfirmasi kapan Rins mampu mengaspal lagi usai mendapatkan cedera tersebut.

Balapan selanjutnya akan berlangsung pada MotoGP Jerman 2022 di Sachsenring, 17-19 Juni mendatang.

Rins nantinya akan menjalani pemeriksaan lebih dulu untuk memastikan kondisi kesehatan sebelum tampil pada seri kesepeluh tersebut.

 Baca Juga: MotoGP Catalunya 2022 - 'Sangat Menyesal', Espargaro Jelaskan Blunder pada Lap Terakhir

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : twitter.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
15
34
2
Persib
13
29
3
Borneo
15
26
4
Persija Jakarta
15
25
5
Bali United
14
24
6
Persita
15
24
7
PSM
14
23
8
Dewa United
15
22
9
Arema
15
22
10
PSBS Biak
15
22
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X