BOLASPORT.COM - Harry Kane muncul sebagai penyelamat bag timnas Inggris saat jumpa timnas Jerman dalam laga kedua grup A3 UEFA Nations League 2022-2023.
Timnas Jerman dan timnas Inggris bermain imbang dengan skor 1-1 pada pertandingan yang berlangsung Selasa (7/6/2022) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB di Allianz Arena.
Statistik yang BolaSport kutip dari Sofascore mencatatkan 63 persen penguasan bola untuk Jerman.
Sedangkan Inggris melakukan penguasaan bola sebanyak 37 persen.
Jerman mencatatkan 10 tembakan dengan enam diantaranya tepat sasaran, sedangkan Inggris melakukan tempakan 15 kali dengan enam juga yang mengarah ke gawang.
Jalannya pertandingan
Pertandingan baru berjalan beberapa menit, serangan demi serangan sudah dilancarkan Jerman ke jantung pertahanan Inggris.
Tak mau kalah, menit ke-6, Harry Kane membuka peluang pertama untuk timnas Inggris.
Mencari ruang tembak dari luar kotak penalti, Kane berhasil melepaskan tembakan keras kaki kanan, namun bola masih aman di pelukan kiper Manuel Neuer.
Memasuki menit ke-11, Jerman lebih banyak menguasai bola, sedangkan Inggris lebih banyak menunggu dengan sesekali melakukan serangan balik.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | SofaScore.com |
Komentar