Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Beri Hadiah Penalti Kepada Timnas Indonesia, Wasit Nasrullo Kabirov Jadi Pembicaraan Warganet

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 9 Juni 2022 | 13:55 WIB
Wasit asal Tajikistan, Nasrullo Kabirov beserta asistennya mendapatkan hadiah usai memimpin laga Indonesia melawan Kuwait
Nasrullo_Kabirov Instagram
Wasit asal Tajikistan, Nasrullo Kabirov beserta asistennya mendapatkan hadiah usai memimpin laga Indonesia melawan Kuwait

BOLASPORT.COM - Nama wasit pemimpin pertandingan Timnas Indonesia melawan Kuwait di ajang Kualifikasi Piala Asia 2023, Nasrullo Kabirov langsung jadi buah bibir warganet Indonesia.

Wasit asal Tajikistan tersebut memimpin laga pembuka Timnas indonesia lawan Kuwait di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Kuwait City pada Rabu (8/6/2022).

Dalam kemenangan 2-1 untuk Indonesia, Nasrullo Kabirov memberikan hadiah penalti untuk Indonesia pada menit ke-43.

Wasit memberi hadiah penalti usai Rachmat Irianto dijatuhkan oleh penjaga gawang Kuwait, Hussain Kankone.

Marc Klok sebagai eksekutor sukses menunaikan tugasnya dengan baik dan menyamakan kedudukan untuk Timnas Indonesia.

Setelah Timnas Indonesia mencetak gol kedua lewat sepakan Rachmat Irianto, Kuwait terus menggempur pertahanan Tim Merah Putih.

Tak jarang Timnas Kuwait melakukan aksi teatrikal di dalam kotak penalti agar mendapatkan perhatian dari wasit.

Usai tidak mendapat keputusan yang diinginkan, beberapa kali pemain Timnas Kuwait juga melakukan protes keras terhadap wasit.

Namun Nasrullo Kabirov tetap bergeming dengan keputusannya.

Keputusan krusial tentu terjadi pada menit ke-80 usai bola menyentuh tangan Asnawi Mangkualam didalam kotak penalti.

Baca Juga: Janji Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Bungkam Kuwait

Namun wasit tidak memberikan hadiah penalti untuk Kuwait, karena bola menyentuh kaki Asnawi terlebih dahulu sebelum mendarat ke tangan.

Usai laga tersebut, nama wasit Nasrullo Kabirov jadi perbincangan publik.

Publik Indonesia bahkan mencari-cari akun instagram pribadinya dan ramai-ramai memfollownya.

Akun Nasrullokabirov_ sendiri sudah difollow 16200 pengguna Instagram, mayoritas dari Indonesia.

Sebelumnya akun tersebut hanya memiliki 1000 follower sebelum laga dimulai.

Baca Juga: Baru Saja Menang, PSSI Ingatkan Timnas Indonesia untuk Penuhi Target

Namun usai ditelusuri akun tersebut bukanlah akun asli dari wasit asal Tajikistan tersebut.

Belakangan diketahui bahwa akun nasrullo_kabirov di Instagram sepertinya merupakan akun asli milik sang wasit.

Bahkan sang wasit sudah melakukan klarifikasi usai namanya viral di dunia warganet Indonesia.

"Saya tidak memihak siapa pun karena saya profesional," ujar Nasrullo Kabirov dalam story instagramnya.

"Pertandingan yang seru dan tanggung jawab yang besar juga tentunya, tapi hamdallah semuanya berjalan lancar," lanjutnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Instagram
REKOMENDASI HARI INI

Bertindak Kasar, Kiper Liga 2 yang Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024 Dihukum Larangan Bermain

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136