Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Masters 2022 - Cuek dengan Status Lawan Bawa Fajar/Rian ke Semifinal

By Agung Kurniawan - Jumat, 10 Juni 2022 | 22:30 WIB
Atlet bulu tangkis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto, sedang merayakan keberhasilan dengan mengepal tangan di Istora Senayan, Jakarta, 10 Juni 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Atlet bulu tangkis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto, sedang merayakan keberhasilan dengan mengepal tangan di Istora Senayan, Jakarta, 10 Juni 2022.

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengungkapkan kunci suksesnya pada perempat final Indonesia Masters 2022.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjalani laga berat pada babak perempat final Indonesia Masters 2022, Jumat (10/6/2022).

Tampil di Istora Senayan, Jakarta, Fajar/Rian harus melawan juara Olimpiade Tokyo 2020 asal Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin.

Tak peduli dengan status tersebut, Fajar/Rian tampil gemilang untuk menang dua gim langsung dengan skor akhir 21-15, 21-18.

Dengan kemenangan ini, tiket semifinal pun sudah diamankan oleh ganda putra peringkat ketujuh dunia tersebut.

Berbicara usai laga, Muhammad Rian Ardianto mengaku tak mengkhawatirkan Lee/Wang yang memiliki label sebagai juara Olimpiade.

Alih-alih gentar dengan hal itu, Rian memiliki untuk fokus memenangkan pertandingan kali ini.

"Pertandingan hari ini Alhamdulillah bisa memenangkan pertandingan," ucap Muhammad Rian Ardianto kepada BolaSport.com.

Baca Juga: Rekap Indonesia Masters 2022 - 4 Jagoan Indonesia Menuju Semifinal

Atlet bulu tangkis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto, sedang bertanding di Istora Senayan, Jakarta, 10 Juni 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Atlet bulu tangkis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto, sedang bertanding di Istora Senayan, Jakarta, 10 Juni 2022.

"Apalagi kita main di rumah sendiri melawan juara Olimpiade dan Thomas Cup, tapi kita tidak mau terlalu memikirkannya."

"Jadi kita tetap fokus untuk pertandingan hari ini bagaimana cara untuk bermain konsisten," tuturnya menambahkan.

Di sisi lain, Fajar Alfian mengakui bahwa dirinya sempat lengah terutama saat unggul pada poin-poin akhir gim kedua.

"Ya tadi gim kedua mereka mengejar di akhir," kata Fajar Alfian menjelaskan.

"Saya rasa kita terlalu terburu-buru yang di mana menjadi boomerang bagi kita sendiri."

"Tadi sempat leading 19-16 dan sampai 19-18, saya rasa kita sangat terburu-buru, yang harusnya dipelanin malah di smash terus," imbuhnya.

Kini, Fajar/Rian harus menjaga kondisi fisik untuk bisa meraih hasil maksimal pada laga semifinal Indonesia Masters 2022 esok hari.

"Persiapan besok ya jaga kondisi kan karena ini main setiap hari, tapi lawan juga sama ya, apalagi mereka dari babak kualifikasi," ucap Fajar Alfian.

"Jadi tidak ada alasan kita harus jaga stamina, fokusnya, itu yang paling penting selain strategi."

"Strategi itu kan nanti ada obrolan bersama pelatih sebelum main, dan pelatih mungkin share video lawan sebelum main, mungkin seperti itu," imbuhnya.

Baca Juga: Indonesia Masters 2022 - Sempat Tertekan, Marcus/Kevin Singkirkan Wakil Malaysia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Livoli Divisi Utama 2024 - Daftar Peraih Penghargaan Individu, Medi Yoku Jadi MVP, Tim Megawati Ranking Ke-3

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X