BOLASPORT.COM - Persib Bandung resmi mengumumkan rekrutan anyar untuk melengkapi slot pemain asingnya.
Pengumuman tersebut dilakukan Persib Bandung melalui akun instagram resmi klub pada Sabtu (11/6/2022).
Dalam sebuah unggahan, Persib Bandung mengucapkan selamat datang kepada Daisuke Sato.
Sebagai informasi, Daisuke Sato adalah pemain asal Filipina.
Daisuke Sato merupakan pemain yang berposisi sebagai bek kiri.
Baca Juga: Ronaldinho Memilih Klub Liga Inggris Favoritnya, Punya Lini Depan yang Mengerikan
"It's official now!, wilujeng sumping Daisuke Sato," tulis Persib Bandung, dilansir BolaSport.com dari instagram resmi klub.
Dikutip dari transfermarkt, Daisuke Sato memulai kariernya sebagai pesepak bola profesional pada tahun 2012 silam.
Kala itu pemain yang kini berusia 27 tahun ini menjadi bagian dari klub asal Jepang, Senadi University.
Pada tahun 2014 Daisuke Sato kembali ke Filipina untuk bergabung dengan Global FC.
Lihat postingan ini di Instagram
Dua musim setelahnya Daisuke Sato melanjutkan petualangannya ke Eropa tepatnya di Rumania.
Setidaknya ada dua tim asal Rumania yang pernah menggunakan jasa Daisuke Sato.
Dua tim tersebut yakni ACSM Poli dan Sepsi OSK.
Kemudian pada tahun 2019 Daisuke memutuskan kembali ke Asia.
Baca Juga: Persija Jakarta Pamer Momen Kebersamaan Pemain Anyarnya dengan Cristiano Ronaldo
Namun kali ini Daisuke berlabuh ke klub asal Thailand.
Tercatat ada tiga tim asal Thailand yang pernah dibela oleh Daisuke.
Rinciannya yakni Muangthon Utd, Suphanburi FC, dan Ratchaburi FC.
Dilevel timnas, Daisuke telah membela timnas Filipina sejak tahun 2014 dan tampil sebanyak 54 kali.
Sementara itu, kehadiran Daisuke kini melengkapi daftar kuota pemain asing Persib Bandung.
Baca Juga: Jelang Hadapi Persis Solo, PSS Sleman Ketambahan Satu Amunisi Baru
Seperti yang diketahui sebelumnya Persib Bandung sudah memiliki tiga nama asing.
Mereka adalah David da Silva (Brasil), Nick Kuipers (Belanda), dan Ciro Alves (Brasil).
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | instagram/@persib |
Komentar