Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Buka Piala Presiden 2022, Menpora Sampaikan Pesan Presiden Jokowi

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 11 Juni 2022 | 18:30 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Trans Lexury, Bandung, Jawa Barat, 30 Mei 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Trans Lexury, Bandung, Jawa Barat, 30 Mei 2022.

BOLASPORT.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali secara resmi membuka turnamen pramusim bertajuk Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (11/6/2022) sore WIB.

Zainudin Amali mengapresiasi dan mendukung penuh gelaran Piala Presiden edisi kali ini yang untuk pertama kalinya dihadiri penonton langsung di stadion.

Dia juga sampaikan salam dari Presiden Joko Widodo atas terselenggaranya ajang sebelum kompetisi Liga 1 2022-2023.

"Piala Presiden 2022, atas nama Presiden Joko Widodo resmi dibuka," kata Zainudin Amali dalam sambutannya.

"Bapak Presiden Joko Widodo menyampaikan dukungan terhadap kegiatan sepakbola, itu berarti kita sudah memasuki masa-masa normal."

Baca Juga: Penyebab Jokowi Tidak Buka Piala Presiden 2022 di Solo

Suasana pertandingan Persis Solo Vs PSS Sleman pada laga perdana grup A Piala Presiden 2022, di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (11/6/2022).
MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM
Suasana pertandingan Persis Solo Vs PSS Sleman pada laga perdana grup A Piala Presiden 2022, di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (11/6/2022).


"Dengan adanya penyelenggaraan turnaman ini diharapkan ujungnya bisa menuju kompetisi Liga 1 musim 2022-2023," lanjutnya.

Lebih lanjut, Zainudin Amali juga menyampaikan terima kasih kepada semuah pihak atas penyelenggaraan turnamen pramusim.

"Pemerintah mengapresiasi kesiapan dari PSSI, PT LIB, Polri, Kapolda dan jajaran yang telah menyiapkan kegiatan pembukaan Piala Presiden 2022," ucap Zainudin.

Sekali lagi, Menpora Amali memastikan dukungan penuhnya agar Piala Presiden yang berlangsung di empat kota ini berjalan lancar.

"Pemerintah akan memberikan dukungan sepenuhnya terhadap apa yang dibutuhkan PSSI dan PT LIB, karena persiapan untuk memasuki kompetisi Liga 1 2022-2023," jelasnya.

Pembukaan Piala Presiden 2022 ditandai dengan laga perdana Grup A antara tuan rumah Persis Solo melawan PSS Sleman.

Selain Persis dan PSS, Grup A Piala Presiden juga dihuni PSIS Semarang, Dewa United, dan Persita Tangerang.

Adapun opening ceremony Piala Presiden 2022 turut dimeriahkan dengan penampilan artis-artis tanah air seperti Band Gigi, Jenita Janet, dan Ghea Youbi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Kata-kata Cristiano Ronaldo Usai Cetak Gol Ke-913 dan Bawa Al Nassr Menang di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136