BOLASPORT.COM - Legenda Inter Milan, Christian Vieri, menyarankan mantan timnya untuk menggunakan kombinasi Lautaro Martinez dan Romelu Lukaku pada musim depan ketimbang memaksakan membuat trio dengan Paulo Dybala.
Inter Milan harus merelakan gelar Liga Italia 2021-2022 jatuh ke tangan rival sekotanya, AC Milan.
Inter Milan hanya mampu finis di posisi kedua klasemen akhir dengan raihan 84 poin, tertinggal 2 poin dari AC Milan.
Performa yang menurun diyakini menjadi penyebab I Nerazzurri gagal mempertahankan scudetto.
Inter Milan pun kehilangan sejumlah sosok penting seperti pelatih Antonio Conte, Achraf Hakimi, dan Romelu Lukaku.
Conte menukangi Tottenham Hotspur, Hakimi ke Paris Saint-Germain, dan Lukaku kembali ke Chelsea.
Namun, nama terakhir dianggap paling berpengaruh terhadap menurunnya performa Inter Milan.
Baca Juga: Alasan Pelatih Senegal Dukung Sadio Mane Gabung Bayern Muenchen
Sebab, statistik terakhir Lukaku bersama Inter Milan di musim 2020-2021 terbilang luar biasa.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar