BOLASPORT.COM - Eks bek Arsenal, Martin Keown, meminta Erik ten Hag untuk tidak menyingkirkan Harry Maguire dari skuad Manchester United pada musim depan.
Performa bek Manchester United, Harry Maguire, pada musim 2021-2022 bisa dibilang sangat mengecewakan.
Menyandang status bek termahal di dunia dengan harga senilai 80 juta pounds (sekitar Rp1,4 triliun), Harry Maguire malah sering melakukan blunder konyol yang berakibat pada kerugian tim.
Selain itu, Maguire juga kerap tampil tidak konsisten saat mengawal pertahanan Setan Merah.
Hal itulah yang membuat Maguire kerap menjadi sasaran kritik oleh suporter dan pandit sepak bola.
Menanggapi hal tersebut, Martin Keown tak menampik jika Maguire memang bermain buruk.
Namun, Keown menilai kritik yang diberikan oleh fan dan pundit kepada Maguire sudah terlalu berlebihan.
Baca Juga: Prediksi Lini Depan Manchester City dengan Ada Erling Haaland
Menurutnya, kritik tersebut sudah mengarah ke hinaan dan pelecehan terhadap Maguire.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Mail Online |
Komentar