Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kondisi Cedera Pilar Persebaya M Hidayat Usai Digaprak Wahyu Subo Seto

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 14 Juni 2022 | 20:45 WIB
Suasana pertandingan antara Bhayangkara FC melawan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bandung Lautan API (GBLA), Bandung, Senin (13/6/2022).
PIALAPRESIDEN.ID
Suasana pertandingan antara Bhayangkara FC melawan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bandung Lautan API (GBLA), Bandung, Senin (13/6/2022).

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya memulai langkah di Grup C Piala Presiden 2022 dengan hasil kurang apik.

Selain gagal memetik kemenangan, Bajol Ijo juga harus kehilangan pilar andalannya, Muhammad Hidayat.

Gelandang enerjik itu terpaksa ditandu keluar lapangan saat menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Senin (13/6/2022) malam.

Dayat, panggilan akrab Muhammad Hidayat bahkan menepi saat laga baru berjalan 30 menit.

Dia mengalami cedera cukup parah dan tak bisa melanjutan pertandingan.

Baca Juga: Cetak Gol Krusial untuk Persib, Davi da Silva Diam Tanpa Kata

Kejadian ini bermula saat Dayat akan merebut bola dari penguasaan pemain Bhayangkara FC, Wahyu Subo Seto.

Wahyu yang sedikit terlambat langkahnya langsung melakukan tekel dari belakang.

Dayat pun langsung jatuh seketika, namun wasit Abdullah tidak menganggap hal tersebut sebagai pelanggaran.

Pemain berusia 26 tahun itu sempat mendapatkan penanganan ringan dari tim medis Persebaya.


Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Persebaya.id

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
32
76
2
Arsenal
32
63
3
Nottm Forest
32
57
4
Newcastle
31
56
5
Man City
32
55
6
Chelsea
32
54
7
Aston Villa
32
54
8
Bournemouth
32
48
9
Fulham
32
48
10
Brighton
32
48
Close Ads X