BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia memastikan satu tiket ke Piala Asia 2023 usai menggilas Nepal 7-0 di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmed, Kuwait City, Rabu (15/6/2022) dini hari tadi.
Masing-masing gol dilesakkan Dimas Drajad (6'), Witan Sulaeman (43', 81'), Fachruddin Aryanto (54'), Saddil Ramdani (55'), Elkann Baggott (80'), serta Marselino Ferdinan (90').
Kemenangan ini membuat Indonesia bertengger di peringkat kedua klasemen akhir Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, mengungguli tuan rumah Kuwait.
Timnas Indonesia melaju ke Piala Asia 2023 bersama Yordania yang keluar sebagai juara Grup A.
Armada Merah Putih lolos sebagai salah satu runner-up terbaik berkat mengumpulkan 6 poin dari 3 pertandingan.
Baca Juga: Lolos ke Piala Asia 2023, Shin Tae-yong Langsung Janjikan Hal Ini untuk Timnas Indonesia
Pencapaian ini sekaligus mengakhiri penantian timnas Indonesia yang kali terakhir tampil di Piala Asia pada edisi 2007 atau 15 tahun silam.
Keberhasilan timnas Indonesia kembali ke ajang bergengsi sepak bola Asia tentu tak lepas karena jasa satu sosok ini.
Sebelumnya, PSSI mengklaim bahwa Ketua Umum Mochamad Irawan adalah tokoh di balik kesuksesan Indonesia meraih hasil positif di laga perdana Kualifikasi Piala Asia kontra Kuwait.
Timnas Indonesia mampu mengalahkan tuan rumah 1-0 sekaligus memecahkan rekor lebih dari empat dekade yang tak pernah pernah dari Kuwait.
Pernyataan itu tercantum di website resmi PSSI berjudukul 'Pecahnya Rekor 42 Tahun' yang terbit Kamis (9/6/2022).
"Siapa tokoh utama dibalik kemenangan hebat Indonesia (2-1) atas Kuwait? Jawabannya jelas: Iwan Bule..!. Sejak memimpin PSSI pada 2 November 2019, Mochamad Iriawan atau Iwan Bule, menorehkan prestasi cemerlang," tulis artikel PSSI.
View this post on Instagram
Kendati demikian, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) justru memiliki jawaban lain atas keberhasilan Indonesia mengamankan tempat di Piala Asia tahun depan.
AFC mengungkapkan bahwa Shin Tae-yong yang pantas menjadi dalang di balik pencapaian tersebut.
Hal itu diketahui dari akun media sosial Instagram resmi AFC, Rabu (15/6/2022).
"Tokoh Penting di Balik Kesuksesan Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023," unggah AFC sembari mencantumkan foto Shin Tae-yong.
Baca Juga: 4 Pemain Timnas Indonesia di Piala Asia 2007 Masih Aktif Jadi Pemain Saat Ini
Unggahan tersebut turut disepakati oleh netizen Tanah Air yang berbondong-bondong membanjiri kolom komentar.
Mereka juga berharap Shin Tae-yong tetap bertahan memimpin pasukan Garuda dengan menggaungkan #STYStay.
Tak sedikit yang menginginkan juru taktik asal Korea Selatan itu kembali berjuang untuk timnas Indonesia di Piala Asia 2023 mendatang.
Sementara itu, Shin Tae-yong sendiri justru memuji anak asuhnya yang sudah berjuang dengan keras mewujudkan target ke Piala Asia.
Dia bersyukur Marc Klok dkk. mampu mendulang poin maksimal di laga perdana melawan Kuwait yang menjadi titik awal keberhasilan mengunci tiket.
"Ketika kami bermain lawan Kuwait, saya pikir anak-anak asuhan saya melakukan segalanya di lapangan. Dan karena kami melakukan laga perdana dengan sangat baik, dan sisanya juga baik, maka kami bisa lolos. Karena itu, semua berjalan dengan baik," jelas Shin.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar