BOLASPORT.COM - Klub kasta ketiga Liga Inggris resmi Ipswich Town memperpanjang kontrak Elkan Baggott.
Kabar tersebut disampai Ipswich Town melalui laman resmi mereka pada Kamis (16/6/2022).
Elkan Baggott menandatangani kontrak tiga tahun di Ipswich Town.
Kontrak profesional pertama Elkan Baggott di Ipwich Town terjadi pada Januari tahun lalu, kini klub yang berbasis di Portman Road itu mengikatnya hingga 2025.
Selain itu, klub memiliki opsi kontrak perpanjangan selama satu tahun lagi.
Pemain 19 tahun itu melakukan debut liga saat Ipswich Town bertandang ke Rotherham pada April lalu.
Dia juga bermain dalam laga terakhir saat ia bermain penuh dan mencatatkan cleansheet saat Ipswich Town menang 4-0 atas Charlton Atlethic di kandang sendiri.
Elkan baru-baru ini membawa timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 dan mencetak sati gol dalam kemenangan 7-0 atas Nepal.
Ia pun menanggapi soal kontrak barunya di Ipswich Town.
"Saya bersemangat untuk menandatangani kontrak baru," kata Elkan Baggott.
Baca Juga: Kantongi Kelebihan Ciro Alves, Persebaya Siap Permalukan Persib di Kandang
“Ini adalah beberapa hari yang luar biasa bagi saya dan saya senang telah berkomitmen untuk masa depan saya di Klub.
"Saya ingin berterima kasih kepada pelatih karena dia benar-benar membantu saya berkembang sebagai pemain sejak masuk.
"Saya juga ingin berterima kasih kepada orang-orang di sekitar saya, dan dekat dengan saya, yang selalu memberi saya dukungan.
"Tujuan saya untuk musim depan adalah bermain sepak bola sebanyak mungkin, apakah itu di sini atau jika peluang pinjaman yang tepat muncul," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | ITFC.co.uk |
Komentar