BOLASPORT.COM - Golden State Warriors memastikan diri sebagai juara NBA 2022 usai tampil apik di game keenam alias game terakhir final melawan Boston Celtics.
Pertandingan final NBA 2022 antara Golden State Warriors dan Boston Celtics pada Jumat (17/6/2022) pagi WIB berjalan cukup sengit.
Golden State Warriors datang ke markas Boston Celtics yakni TD Garden dengan rasa percaya diri yang tinggi karena unggul 3-2.
Walau mendapatkan perlawanan sengit dari pasukan Ime Kudoka, Golden State Warriors menjadi juara NBA 2022 dengan kemenangan 103-90.
Kemenangan ini membawa Golden State Warriors merajai NBA 2021-2022 usai mengalahkan Boston Celtics 3-2 melalui format best of seven.
Pada kuarter pertama, Golden State Warriors sejatinya sempat kesulitan menghadapi Boston Celtics namun mereka mampu membalikkan keadaan.
Stephen Curry dkk berhasil merebut kuarter tersebut dengan unggul 27-22 atas Boston Celtics.
Petaka bagi tuan rumah terjadi pada kuarter kedua, pertahanan yang ditunjukkan Celtics tidak rapat sehingga mampu dimanfaatkan tim lawan.
Baca Juga: Setelah Cetak Sejarah di SEA Games 2021, Timnas Basket dibanjiri Bonus Rp5 Miliar
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | NBA.com |
Komentar