BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, kurang terlihat pada ajang Indonesia Masters dan Indonesia Open 2022.
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana seolah tenggelam ketika pasangan ganda putra lain membuat cerita di turnamen kandang.
Fikri/Bagas tak mampu berbuat banyak pada Indonesia Masters 2022 dan Indonesia Open 2022 yang bergulir sejak Selasa (7/6/2022) pekan lalu.
Pada Indonesia Masters 2022, Fikri/Bagas dihentikan mantan rekan mereka di Pelatnas, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, pada babak pertama.
Pada Indonesia Open 2022, Fikri/Bagas lagi-lagi harus menelan pil pahit karena dikalahkan rekan senegara.
Kali ini mereka dikalahkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pada pertandingan babak kedua turnamen Super 1000 ini.
Dengan demikian, Fikri/Bagas masih belum mampu menjaga tren bagus sejak membuat sensasi dengan menjuarai All England Open pada Maret lalu.
Fikri/Bagas lebih banyak terhenti pada babak-babak awal.
Hanya pada Korea Masters (Super 300) pasangan peringkat 20 dunia tersebut mampu menembus babak perempat final.
Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia Open 2022 - SEDANG BERLANGSUNG, Duel Sengit 4 Wakil Indonesia
Fikri/Bagas sadar bahwa performanya belum mencapai kata memuaskan.
"Belum puas, ya mau gimana lagi, karena kami harus mengambil pengalaman," kata Bagas kepada awak media termasuk BolaSport.com.
Fikri/Bagas menyoroti faktor tenaga yang dirasa masih kurang dan kekurangan itu yang menyebabkan mereka mudah tertekan.
"Ya mungkin setelah ini kita pulang ke pelatnas kemudian dievaluasi pelatih dan dilatih lagi kekurangannya," ujar Fikri.
Fikri/Bagas dijadwalkan akan mengikuti Malaysia Open 2022 yang berlangsung pada 28 Juni sampai 3 Juli di Kuala Lumpur, Malaysia.
Fikri/Bagas akan menghadapi tantangan yang sama dalam upaya memutus tren buruk mereka yaitu menghadapi rekan senegara.
Pada babak pertama Malaysia Open 2022 Fikri/Bagas akan menghadapi Pramudya Kusumawardana/Yeremi Erich Yoche Yacob Rambitan.
Baca Juga: Indonesia Open 2022 - Rekor Anthony Ginting Vs Viktor Axelsen, Mimpi Buruk Datang Lagi?
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar