BOLASPORT.COM - Dua megabintang sepak bola, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, dianggap belum layak masuk menjadi tiga pemain terbaik sepanjang masa.
Pencapaian Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo dalam satu dekade terakhir dianggap belum bisa menempatkan mereka di tempat tertinggi.
Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo menguasai perolehan gelar Ballon d'Or sebanyak 12 kali dalam 14 tahun terakhir.
Tujuh gelar di antaranya dimenangi oleh Lionel Messi, sedangkan lima trofi lainnya dibawa pulang Cristiano Ronaldo.
Tidak hanya itu, Messi dan Ronaldo juga telah mempersembahkan trofi kepada klub dan tim nasional masing-masing.
Kedua megabintang sepak bola tersebut selalu banjir prestasi di setiap musimnya.
Meski begitu, Marco van Basten tetap enggan memasukkan keduanya ke dalam daftar pemain terbaik sepanjang masa versi pilihannya sendiri.
Legenda AC Milan dan tim nasional Belanda tersebut masih memilih nama-nama lama di dalam daftarnya.
Baca Juga: Thomas Tuchel dan Pemilik Chelsea Mulai Beda Pendapat, Nasib Romelu Lukaku Masih Tak Jelas
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Corrieredellosport.it |
Komentar