Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Messi & Ronaldo Dianggap Belum Layak Masuk 3 Pemain Terbaik Sepanjang Masa

By Sri Mulyati - Jumat, 17 Juni 2022 | 16:30 WIB
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi bersama Timnasnya
twitter / Footballogue
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi bersama Timnasnya

BOLASPORT.COM - Dua megabintang sepak bola, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, dianggap belum layak masuk menjadi tiga pemain terbaik sepanjang masa.

Pencapaian Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo dalam satu dekade terakhir dianggap belum bisa menempatkan mereka di tempat tertinggi.

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo menguasai perolehan gelar Ballon d'Or sebanyak 12 kali dalam 14 tahun terakhir.

Tujuh gelar di antaranya dimenangi oleh Lionel Messi, sedangkan lima trofi lainnya dibawa pulang Cristiano Ronaldo.

Tidak hanya itu, Messi dan Ronaldo juga telah mempersembahkan trofi kepada klub dan tim nasional masing-masing.

Kedua megabintang sepak bola tersebut selalu banjir prestasi di setiap musimnya.

Meski begitu, Marco van Basten tetap enggan memasukkan keduanya ke dalam daftar pemain terbaik sepanjang masa versi pilihannya sendiri.

Legenda AC Milan dan tim nasional Belanda tersebut masih memilih nama-nama lama di dalam daftarnya.

Baca Juga: Thomas Tuchel dan Pemilik Chelsea Mulai Beda Pendapat, Nasib Romelu Lukaku Masih Tak Jelas

"Pele, Maradona, dan Johan Cruyff merupakan tiga pemain terbaik sepanjang masa menurut saya," kata Marco van Basten seperti dilansir BolaSport.com dari Corriele dello Sport.

"Saat masih kecil, saya ingin seperti Cruyff. Pele dan Maradona juga menampilkan permainan hebat," ucap Van Basten menambahkan.

Van Basten memiliki alasan sendiri tentang pilihannya yang cukup kontroversial tersebut.

Lebih lanjut, Van Basten juga menegaskan bahwa Messi berhak berada di belakang ketiga nama tersebut.

Bagi Van Basten, Messi memang memiliki prestasi yang hampir menyamai kiprah ketiga legenda idolanya.

Hanya saja, karakter Messi sebagai seorang pesepak bola dianggap Van Basten belum menyamai level Maradona.

"Messi memang pemain hebat, tetapi Maradona lebih memiliki kepribadian di dalam tim," ujar Van Basten melanjutkan.

Baca Juga: Lalui 140 Laga Termasuk Lawan Lionel Messi, Bek Anyar Persija Pamitan dengan Slavia Praha

"Selama ini, Messi buka tipe pemain yang mau berperang untuk timnya," kata pria berusia 57 tahun tersebut.

Selain keempat pemain tersebut, Van Basten juga mengakui keberadaan Ronaldo, Zinedine Zidane, dan Michel Platini.

Ketiganya layak masuk ke dalam jajaran legenda yang disegani di dunia sepak bola.

Cristiano Ronaldo (kiri) dan Lionel Messi bersalaman dalam duel uji coba timnas Portugal vs timnas Argentina di Stadion Old Trafford, Manchester, 18 November 2014.
PAUL ELLIS/AFP
Cristiano Ronaldo (kiri) dan Lionel Messi bersalaman dalam duel uji coba timnas Portugal vs timnas Argentina di Stadion Old Trafford, Manchester, 18 November 2014.

Tiga legenda tersebut memiliki kemampuan olah bola di atas rata-rata dan selalu membawa timnya juara.

Namun, tiga pemain awal yang disebutkan oleh Van Basten memang tidak bisa tergeser.

Van Basten merasa kombinasi kepribadian dan kemampuan teknis Pele, Maradona, dan Cruyff tidak bisa digantikan pemain lainnya.

Baca Juga: Inter Milan Tolak Uang 1,41 Triliun dari Spurs, Lautaro Martinez Ogah Reuni dengan Antonio Conte

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Corrieredellosport.it
REKOMENDASI HARI INI

Mills Jadi Apparel Resmi Klub Striker Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen Asal Belgia F.C.V. Dender

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X