BOLASPORT.COM - Perempat final Indonesia Open 2022 berakhir dengan tragis bagi pasangan ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan menelan kekalahan pahit saat bersua jawara Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Pramudya/Yeremia kalah karena mengalami cedera ketika sudah unggul 20-18 pada gim ketiga dari pertandingan di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (17/6/2022).
Cedera lutut dialami Yeremia ketika berusaha menghalau pengembalian lawan. Pram langsung ambruk begitu merasakan masalah pada lutut kirinya.
Pramudya/Yeremia akhirnya kalah dengan skor 21-14, 12-21, 20-22.
Jalannya Pertandingan
Pramudya/Yeremia sebenarnya tampil spartan sejak gim pertama.
Juara Asia ganda putra tersebut membuka penampilan mereka dengan baik ketika mampu unggul tiga angka pada 7-4.
Chia/Soh yang mengusung misi balas dendam atas kekalahan di final Kejuaraan Asia 2022 terus menekan.
Tertinggal tiga angka, Chia/Soh mampu membalikkan kedudukan menjadi 8-7 setelah smes keras dari Pramudya menabrak net.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar