BOLASPORT.COM - Musisi terkenal asal Inggris, Ed Sheeran, turut terlibat dalam mempromosikan jersey baru milik klub yang diperkuat oleh Elkan Baggott, Ipswich Town.
Ed Sheeran mengunggah foto dirinya dengan balutan seragam anyar Ipswich Town berwarna biru di akun Instagram pribadinya, @teddysphotos.
"Jersey Ipswich Town terbaru untuk masyarakat Suffolk, disponsori oleh anak laki-laki kalian semua, sampai jumpa musim depan," tulis keterangan Ed Sheeran dalam caption.
Ipswich Town telah meluncurkan jersey baru untuk mengarungi kompetisi kasta ketiga Liga Inggris alias League One 2022-2023 pada Kamis (16/6/2022) waktu setempat.
Ipswich Town saat ini menggandeng apparel lokal, Umbro, setelah sebelumnya menjalin kerja sama dengan Adidas.
Warna biru masih menjadi pilihan utama untuk seragam kandang Ipswich Town pada musim 2022-2023.
Ipswich Town menambah aksen warna merah dan putih dalam seragam kandang mereka kali ini.
Warna merah terdapat di bagian depan kerah, sedangkan warna putih terdapat di bagian ujung lengan.
Sementara itu, warna merah bergaris hitam menjadi seragam Elkan Baggott dkk untuk berlaga di partai tandang.
Baca Juga: Manchester United Siap Perbarui Kontrak Junior Lionel Messi Fan Berat Cristiano Ronaldo
Ipswich Town menambahkan tulisan 'running towards adversity' yang berarti 'berlari menuju kesulitan' pada bagian dalam belakang leher.
CEO Ipswich Town, Mark Ashton, telah menekankan pentingnya memasukkan sebuah slogan klub pada jersey baru Ipswich Town.
"Ini adalah sesuatu yang sangat penting bagi kami," kata Mark Ashton seperti dikutip BolaSport.com dari East Anglian Daily Times.
"Kata-kata 'berlari menuju kesulitan' memiliki arti nyata bagi kami dan itu bukan hanya slogan yang kami tempelkan di baju."
"Ini adalah kata-kata yang benar-benar diterjemahkan ke orang-orang yang kami wakili"
"orang-orang yang uangnya masuk ke klub sepak bola ini untuk memungkinkan kami membangun kembali klub yang luar biasa."
"Ini adalah pengakuan penting bagi mereka tetapi juga bagian penting bagi para pemain dan staf kami untuk mengingat siapa yang mereka wakili dan apa yang kami perjuangkan," ujar Mark Ashton menambahkan.
Ed Sheeran sendiri juga terlibat dalam video perilisan seragam anyar yang diunggah oleh Ipswich Town.
Baca Juga: Hakim Amerika Serikat Tolak Gugatan Kasus Pemerkosaan yang Dilakukan Cristiano Ronaldo
Dalam video berdurasi 52 detik tersebut, Ed Sheeran muncul di bagian akhir dengan mengenakan seragam kandang Ipswich Town.
Wajar saja, pasalnya, Ed Sheeran merupakan salah satu sosok yang mensponsori perlengkapan Ipswich Town.
Pria bernama lengkap Edward Christopher Sheeran itu pertama kali mensponsori Ipswich Town pada Mei 2021.
Bagian depan seragam Ipswich Town pun diisi simbol-simbol bertuliskan '+-=÷× TOUR' yang merujuk pada album milik Ed Sheeran.
Ed memutuskan untuk menjadi bagian dalam perjalanan Ipswich Town guna menunjukkan dukungannya terhadap tim yang dijuluki Tractor Boys itu.
Terlebih lagi, kota Suffolk yang merupakan markas Ipswich Town, adalah tempat di mana Ed menghabiskan masa kecilnya.
????⚪ x ????⚫
Ready for 22/23.#itfc | #umbro pic.twitter.com/2zT3Vvp2Z9
— Ipswich Town FC (@IpswichTown) June 16, 2022
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | East Anglian Daily Times, Ipswich Town |
Komentar