Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Chelsea Bersaing Ketat dengan Inter Milan demi Dapatkan Bek Torino

By Khasan Rochmad - Minggu, 19 Juni 2022 | 14:30 WIB
Bek Torino, Gleison Bremer.
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Bek Torino, Gleison Bremer.

BOLASPORT.COM - Bek Torino, Gleison Bremer, mempertimbangkan tim yang bakal dibelanya usai banyak menerima tawaran pada bursa transfer musim panas 2022.

Gleison Bremer telah menjadi incaran tim-tim elite Eropa setelah menampilkan permainan solid di lini pertahanan klub Italia, Torino.

Pemain berusia 25 tahun ini dikaitkan dengan ketertarikan dari Chelsea, Tottenham Hotspur, dan Inter Milan.

Bremer saat ini telah mempertimbangkan tim-tim tersebut dengan menyesuaikan ambisi kariernya.

Keinginan untuk bermain di Liga Champions menjadi salah satu pertimbangannya untuk memilih tim.

Ketiga klub yang tertarik kepadanya berpartisipasi dalam gelaran Liga Champions 2022-2023 dan hal tersebut bukanlah menjadi kendala.

Selain itu, menit bermain reguler yang dibutuhkan jika pindah dari Torino juga menjadi salah satu syarat yang diperhatikan Bremer.

Baca Juga: CEO Man United Beri Bocoran soal Transfer Frenkie de Jong, Ada Masalah Rahasia

Pasalnya, Bremer juga menginginkan mendapatkan panggilan dari timnas Brasil untuk berpartisipasi di Piala Dunia 2022.

Dilansir BolaSport.com dari Football London, Chelsea kini bersaing ketat dengan Inter Milan untuk datangkan Bremer.

Di bawah pemilik baru, Chelsea ingin membangun skuad setelah banyak ditinggalkan pemain belakang.

Kepergian Antonio Ruediger ke Real Madrid dan Andreas Christensen yang bakal ke Barcelona meninggalkan lubang.

Terlebih lagi, rumor kepergian Marcos Alonso dan Cesar Azpilicueta ke Barcelona memperparah kondisi tim.

Praktis Thomas Tuchel selaku pelatih harus mengganti skuad untuk bisa tampil kompetitif pada musim depan.

Sebelumnya, Bremer berbicara melalui ESPN bahwa musim lalu tidak menginginkan untuk pergi.

Baca Juga: Manchester United Siap Perbarui Kontrak Junior Lionel Messi Fan Berat Cristiano Ronaldo

Namun, sekarang Bremer berubah pikiran dan ingin mencari tantangan baru terutama dengan ingin bermain di Liga Champions.

"Para penggemar sudah tahu bahwa saya memiliki keinginan untuk bermain di Liga Champions," ujar Bremer.

"Pergi ke sana untuk mendapatkan panggilan ke tim nasional Brasil."

"Saya perlu bermain di level yang jauh lebih baik, jadi saya pikir ini masalah waktu," tutur Bremer mengakhiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : football.london.com
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Bersaing Jadi Top Scorer Liga Champions Asia, tapi Masih Kalah dari Penyerang Timnas Malaysia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136