BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong mengungkapkan perubahan pemain timnas Indonesia di era kepelatihannya.
Hal itu ia ungkapkan saat wawancara dengan media Korea Selatan, Newsis setelah meloloskan timnas Indonesia ke Piala Asia 2023.
Shin Tae-yong juga memberikan sejumlah prestasi di timnas Indonesia, dari Piala AFF 2020 dan SEA Games 2021.
Ia pun menyebutkan perubahan pemain timnas Indonesia saat ia memegang kendali pelatih, yakni mental pemain berubah.
"Saya sudah melatih Indonesia selama dua setengah tahun, tetapi sekitar satu tahun saya benar-benar bekerja dengan para pemain," kata Shin Tae-yong, dilansir dari Newsis.
"Saya tidak bisa berlatih atau bermain karena Covid-19. Liga juga ditangguhkan selama sekitar dua tahun.
Baca Juga: Nil Maizar Kecewa Berat Dewa United Kalah, Kritik Hakim Garis
"Saya mencoba mengubah bagian mental para pemain lebih dari apa pun dan itu berubah.
"Mungkin karena para pemain di sini berada di area yang panas, jadi keseluruhan santai, tidak ada yang mendesak," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | newsis.com |
Komentar