BOLASPORT.COM - Berikut tiga skenario yang bisa ditempuh Persib Bandung jika ingin lolos ke perempat final Piala Presiden 2022.
Persib Bandung akan melakoni laga terakhir mereka di babak penyisihan Grup C Piala Presiden 2022 pada malam ini, Selasa (21/6/2022) pukul 20.30 WIB.
Tim besutan Robert Rene Albert itu menantang pesaing terdekat di klasemen, yakni Bhayangkara FC.
Duel Persib vs Bhayangkara FC diprediksi berjalan sengit meskipun keduanya sama-sama memiliki peluang lolos lebih besar.
Laga ini bahkan bisa menjadi petaka bagi Persib dan membuat mereka mengubur harapan melaju ke 8 besar Piala Presiden 2022.
Apalagi, duel kedua tim dilangsungkan di venue berbeda dan tidak boleh dihadiri suporter.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Laga Grup C Fix Pindah Stadion Si Jalak Harupat, Bisa Dihadiri Penonton?
Pada dua laga sebelumnya, Persib masih mendapat dukungan penuh dari Bobotoh saat bermain di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung.
Namun akibat insiden yang merenggut dua nyawa suporter, laga terakhir Grup C Piala Persiden kemudian dipindahkan ke Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.
Persib Bandung saat ini menduduki posisi teratas klasemen Grup C Piala Presiden 2022.
Beckham Putra dan kawan-kawan mengemas 4 poin seperti Bhayangkara FC dan Bali United.
Namun, hanya Persib dan Bhayangkara FC yang masih berkesempatan menambah koleksi poin.
Sebab, Bali United sudah melakoni laga terakhir mereka dengan mengalahkan Persebaya Surabaya 1-0, Senin (20/6/2022).
Kendati begitu, Bali United masih mempunyai kans menggeser Persib dan lolos sebagai runner up Grup C.
Oleh karena itu, Persib Bandung pantang meremehkan Bhayangkara FC jika masih berharap lolos sebagai juara grup mengingat mereka adalah tuan rumah Grup C.
Berikut tiga skenario Persib lolos perempat final Piala Presiden 2022:
1. Menang Berapa pun skornya atas Bhayangkara FC
Cara ini merupakan skenario paling gampang bagi Persib untuk mempertahankan posisi puncak klasemen grup.
Persib nantinya akan lolos ke perempat final sebagai juara Grup C degnan koleksi tujuh poin.
Persib ditemani ditemani Bhayangkara FC yang lolos sebagai runner-up meski poin mereka sama dengan Bali United.
Pasalnya, Bhayangkara FC asuhan Widodo C. Putro unggul head to head atas Serdadu Tridatu alias Bali United.
Sebelum melawan Persib, The Guardian mampu mengalahkan Bali United dengan skor 2-1.
Baca Juga: Sudah Jalani Operasi, Bek Persija Jakarta Masih Harus Absen Panjang karena Cedera
2. Imbang melawan Bhayangkara FC
Bisa dikatakan ini adalah skenario paling aman bagi Persib untuk memastikan diri ke perempat final Piala Presiden 2022.
Tak peduli imbang dengan skor berapa pun karenanya nantina perolehan poin Persib menjadi lima, begitu juga Bhayangkara FC.
Jumlah poin itu memperlebar koleksi poin Persib dari Bali United dan tak mungkin dikejar.
Dengan koleksi poin yang sama, Persib punya keunggulan dalam hal produktifitas gol dibandingkan Bhayangkara FC.
Artinya Persib secara otomatis akan lolos dengan status juara grup, diikuti Bhayangkara FC sebagai runner-up.
3. Kalah dengan syarat dari Bhayangkara FC
Meski ditumbangkan Bhayangkara FC, Persib masih berkesempatan lolos ke perempat final Piala Presiden 2022.
Namun, Persib nantinya akan lolos sebagai runner-up dan Bhayangkara sebagai juara Grup C.
Perlu dicatat, kekalahan juga bisa menghancurkan harapan Maung Bandung melaju ke babak penyisihan.
Poin head to head tidak bisa menentukan peringkat Persib dan Bali United dalam kasus ini karena kedua tim sudah bermain imbang 1-1.
Bali United bisa saja bergeser ke posisi runner jika Persib kalah dari Bhayangkara FC dengan defisit gol lebih dari dua. Bisa 0-3, 1-4, dan seterusnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar