BOLASPORT.COM - Pelatih Shin Tae-yong memberikan kesempatan kepada tiga pemain keturunan untuk bergabung dalam pemusatan latihan (TC) timnas U-19 Indonesia di Jakarta.
Mereka adalah Kai Davy Boham, Jim Croque, dan Max Christoffel.
Kai Davy Boham berharap dapat mengikuti pola latihan yang diterapkan Shin Tae-yong dengan baik.
Baca Juga: Karim Adeyemi Bukan Pengganti Erling Haaland, Borussia Dortmund Buru Eks Anak Asuh Erik ten Hag
Terlebih lagi, Shin Tae-yong dikenal sebagai pelatih yang menekankan kekuatan fisik.
"Tiap pelatih punya gayanya masing-masing," ucap Kai Boham.
"Saya harap bisa mengikuti gaya latihan di sini," sambung pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu.
Sebelumnya, Kai Davy Boham, Jim Croque, dan Max Christoffel, juga sempat ikut bergabung dalam pemusatan latihan (TC) timnas U-19 Indonesia di Prancis selepas ajang Toulon Cup 2022.
Baca Juga: Regenerasi Atlet, PB PRSI Dorong Masniari Wolf Tampil pada Olimpiade 2024
Ketiga pemain yang disebut di atas itu dipercaya tampil saat timnas U-19 Indonesia menghadapi klub lokal setempat.
Pertandingan ditutup untuk kemenangan timnas U-19 Indonesia dengan skor 3-1.
Kai Davy Boham pun berhasil menyumbangkan satu gol.
Baca Juga: Piala Presiden 2022 - Persib Bandung dan Bhayangkara FC ke Delapan Besar Wakili Grup Neraka
Kala itu, timnas U-19 Indonesia untuk sementara dipegang oleh Bima Sakti yang didampingi Dzenan Radoncic.
Lebih lanjut, Kai Boham merasa sangat senang bisa kembali bergabung ke TC timnas U-19 Indonesia.
"Ini latihan yang bagus, pengalaman yang baik bisa berlatih di sini," kata pemain berusia 18 tahun tersebut.
Baca Juga: Lebih Hebat Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo, Harry Kane Jawab Begini
"Saya sangat senang bisa berada di sini," sambung Kai Boham saat ditemui seusai latihan, Selasa (21/6/2022).
Kai Davy Boham, Jim Croque, dan Max Christoffel belum mendapatkan jaminan akan pasti dinaturalisasi.
Hal ini dikarenakan Shin Tae-yong akan lebih dulu mengamati kemampuan tiga pemain tersebut.
Baca Juga: Frenkie de Jong Jadi Prioritas, Man United Siapkan Proposal Baru
Sementara itu, agenda TC timnas U-19 Indonesia di Jakarta dilakukan dalam rangka menyambut Piala AFF U-19 2022.
Pada Piala AFF U-19 2022, timnas U-19 Indonesia menghuni Grup A bersama
Myanmar, Vietnam, Thailand, Brunei Darussalam, dan Filipina.
Piala AFF U-19 2022 digelar di Indonesia dan akan memakai dua venue, yaitu Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, dan Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar