Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Timnas U-19 Indonesia, Vietnam Datangkan Kiper Tinggi dari Eropa

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 22 Juni 2022 | 23:15 WIB
Kiper timnas U-19 Vietnam, Tran Duy Thanh.
Kiper timnas U-19 Vietnam, Tran Duy Thanh.

BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Vietnam melakukan gebrakan besar untuk menghadapi timnas U-19 Indonesia di Piala AFF U-19 2022.

Timnas U-19 Vietnam sampai memboyong kiper dari Eropa yang memiliki tinggi nyaris 2 meter.

Penjaga gawang yang dimaksud adalah Tran Duy Thanh.

Tran Duy Thanh merupakan kiper kelahiran tahun 2022 yang dibesarkan di Jerman.

Dia bermain untuk tim muda Ismaning di Bayernliga (divisi kelima sepak bola Jerman).

Baca Juga: Hasil Piala Presiden 2022 - Skuad Muda Persija Sementara Tertinggal dari RANS Nusantara FC

Saat kompetisi di Eropa berakhir, Tran Duy Thanh diberi kesempatan oleh Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) dan pelatih Dinh The Nam untuk bermain di timnas U-19 Vietnam.

Dia menjadi pemain yang paling menarik perhatian lantaran postur badannya yang tinggi menjulang.

Dengan tinggi mencapai 1,9 meter, Tran Duy Thanh pun diproyeksikan menjadi kiper unggulan The Golden Warrior di masa depan.

Menurut laporan Zingnews.com, Tran Duy Thanh sudah mengikuti sesi latihan timnas U-19 Vietnam dalam sepekan terakhir.

Dia masih menyesuaikan diri dengan kondisi cuaca dan budaya Vietnam.

Meski kedua orang tuanya berasal dari Vietnam, namun Duy Thanh tidak bisa berbicara bahasa Vietnam dengan lancar.

Ini menjadi salah satu penghalang dalam berkomunikasi dengan pelatih dan rekan satu tim.

Akibatnya, Tan Duy Thanh sering melakukan banyak kesalahan ketika berlatih.

Bahkan, ia harus mendapatkan bimbingan khusus dari salah satu staf pelatih.

Selain Tan Duy Thanh, timnas U-19 Vietnam juga mendapat dua tambahan kekuatan dari skuad timnas U-23 Vietnam.

Dua pemain tersebut adalah Khuat Van Khang dan Nguyen Van Truong.

Khuat Van Khang dan Nguyen Van Truong baru saja pulang dari ajang Piala Asia U-23 2022 di Uzbekistan.

Meski termasuk pemain termuda di tim U-23, namun keduanya hampir selalu mendapat kepercayaan tampil selama Piala Asia U-23 2022.

Baca Juga: Thomas Doll Bocorkan Tiga Pemain Asing Baru Persija Jakarta

Timnas U-19 Vietnam untuk Piala AFF U-19 2022 juga diperkuat salah satu pemain kesayangan Park Hang-seo, yakni Nguyen Quoc Viet.

Nguyen Quoc Viet berhasil memikat juru taktik asal Korea Selatan itu berkat penampilan impresif di turnamen nasional U-19 dan U-21.

Pada Piala AFF U-19 2022, Vietnam tergabung di Grup A bersama tuan rumah Indonesia, Myanmar, Brunei Darussalam, Filipina, dan Thailand.

Menurut jadwal Piala AFF U-19 2022 akan berlangsung pada 2 hingga 15 Juli mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Zing News
REKOMENDASI HARI INI

1 Misi Terpenuhi Saat Nyaris Pensiun, Marc Marquez Ungkap Keinginan dengan Ducati meski Francesco Bagnaia Sudah Tahu Rahasia Motor

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X