BOLASPORT.COM - Dewa United Surabaya mendatangkan pemain asing baru, Zoran Talley Jr., untuk persiapan menghadapi playoff IBL 2022.
Zoran Talley Jr. resmi bergabung bersama Dewa United Surabaya terhitung sejak Selasa (21/6/2022).
"Kami secara resmi mengumumkan bergabungnya Zoran Talley," ucap CEO Dewa United Surabaya, Michael Oliver Wellerz, dalam rilis resmi tim.
Talley punya rekam jejak yang cukup mentereng.
Talley pernah mencicipi NCAA atau Liga Basket Mahasiswa Amerika Serikat dan sejumlah kompetisi basket di Eropa.
Talley hampir menembus NBA setelah masuk dalam NBA Draft tahun 2019 berkat penampilan memukaunya di NCAA.
Memperkuat Old Dominion Monarchs dan Lowa State Cyclones pada 2015 sampai 2019, Talley mengemas 789 poin, 358 rebound, dan 150 assists.
Talley juga meraih penghargaan Academic All, Big 12 Second Team (19), Big 12 Commicissioner's Honor Roll (F18, S19).
Selain itu ada penghargaan lain yang didapatnya seperti Conference USA Sixth Man of the Year (17), Conference-USA All-Freshman Team (16).
Baca Juga: Berkaca dari Rexy Mainaky, Taufik Hidayat Sadar Beratnya Jadi Pelatih
Sayangnya bakat Talley tidak mencuri perhatian 30 klub NBA tahun itu.
Meski demikian, segudang penghargaan Talley membuat Dewa United Surabaya kepincut untuk merekrutnya.
Talley diharapkan mampu mengangkat performa tim Dewa United Surabaya.
"Kehadiran Zoran semoga bisa menambah kekuatan Dewa United Surabaya di playoff," kata Michael Oliver Wellerz.
"Pengalaman dia di level universitas dan kompetisi besar Eropa membuat manajemen tertarik mengajaknya bergabung."
Michael berharap pemain berusia 27 tahun dengan tinggi badan 201cm tersebut cepat beradaptasi dengan timnya.
"Semoga Zoran cepat menyatu dengan tim di sisa waktu persiapan menuju playoff," ucap Michael mengakhiri.
Baca Juga: Final NBA 2022 - Bikin Merana Boston Celtics, Stephen Curry Bawa Golden State Warriors Juara
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Dewaunited.com |
Komentar