Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dulu Disanjung bak Raja, Romelu Lukaku Kini Hanya Pemain Biasa di Inter Milan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 23 Juni 2022 | 18:50 WIB
Romelu Lukaku saat merayakan golnya untuk Inter Milan dalam duel Liga Italia lawan AC Milan di San Siro (9/2/2020).
MARCO BERTORELLO/AFP
Romelu Lukaku saat merayakan golnya untuk Inter Milan dalam duel Liga Italia lawan AC Milan di San Siro (9/2/2020).

BOLASPORT.COM - Romelu Lukaku kini sudah diperlakukan sebagai pemain biasa di Inter Milan. Padahal, Lukaku dulu disanjung oleh para pendukung I Nerazzurri bak seorang raja.

Drama masa depan Romelu Lukaku di Chelsea akhirnya sudah menemukan titik terang.

Lukaku akan dipinjamkan selama semusim ke Inter Milan pada musim 2022-2023 dengan biaya peminjaman 8 juta euro atau sekitar Rp126 miliar.

Selain itu, Chelsea juga akan mendapatkan bonus sebesar 4 juta euro atau setara dengan Rp63 miliar tergantung performa Lukaku di lapangan.

Namun, Chelsea tidak menyertakan opsi pembelian bagi Inter dalam kontrak peminjaman penyerang asal Belgia tersebut.

Kepulangan Lukaku ke Inter Milan sekaligus menyudahi drama yang sempat dimulai pada Desember 2021.

Saat itu, Lukaku mengaku keputusannya meninggalkan Inter Milan untuk bergabung dengan Chelsea adalah hal yang salah.

Baca Juga: Drama Banget, Romelu Lukaku Nangis setelah Balik ke Inter Milan

Meski sempat sukses bersama Inter Milan pada musim 2020-2021, Lukaku nyatanya tidak disambut baik oleh para penggemar I Nerazzurri.

Pendukung garis keras Inter Milan, Curva Nord, bahkan mengeluarkan pernyataan resmi terkait kepulangan Lukaku.

Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, Curva Nord mengeluarkan tiga poin pernyataan yang menyebut Lukaku tidak lagi menjadi spesial.

Curva Nord tidak akan menyambut kepulangan Lukaku sebagai pemain pinjaman dari Chelsea pada musim panas 2022.

Pasalnya, Curva Nord masih sakit hati dengan keputusan Lukaku yang memutuskan untuk hijrah ke Chelsea pada akhir musim 2020-2021.

"Mengingat kemungkinan kembalinya Lukaku ke Inter, kami ingin memperjelas beberapa poin," tulis Curva Nord.

"Curva akan mendukung Inter dan tidak akan mencemooh sang pemain (terlepas dari perilakunya musim panas lalu)."

Baca Juga: Berhasil Pulang ke Inter Milan, Romelu Lukaku Langsung Dapat Peringatan dari Ultras Klub

"Tidak seorang pun harus menyambutnya dengan syal dan spanduk yang berkaitan dengan Curva atau kelompok terkait."

"Apa pun yang akan terjadi padanya di masa depan harus diperoleh di lapangan dengan kerendahan hati dan kerja keras," lanjut pernyataan Curva Nord.

Curva Nord juga menegaskan Lukaku dulunya memang diperlakukan bak raja di Inter Milan.

Akan tetapi, penyerang berusia 29 tahun itu kini hanya sekadar pemain biasa di Inter Milan.

"Dulu, dia didukung dan diperlakukan seperti seorang raja, sekarang dia hanya pemain biasa seperti yang lain," tulis Curva Nord.

"Kami ingin memperjelas bahwa Lukaku tidak akan pernah disoraki jika dia kembali mengenakan seragam Inter," lanjut pernyataan Curva Nord.

Lukaku memang pernah meraih kesuksesan saat mengantarkan Inter Milan meraih gelar Liga Italia pada musim 2020-2021.

Baca Juga: Inter Milan Tetap Waspada, Lukaku yang Sekarang Mungkin Bukan Lukaku yang Dulu

Bahkan, eks penyerang Manchester United ini juga terpilih sebagai Pemain Terbaik Liga Italia di musim yang sama.

Namun, tanpa diduga, Lukaku justru memutuskan hengkang ke Chelsea setelah berhasil mempersembahkan trofi kepada Inter Milan.

Keputusan itu membuat para pendukung Inter Milan kecewa dan menilai Lukaku telah berkhianat.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Football-italia.net
REKOMENDASI HARI INI

Kualitas Wasit Meningkat, Yoshimi Ogawa Akui Komunikasi PSSI dan Klub Makin Bagus

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X