Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Here We Go! Paul Pogba Kembali ke Pelukan Juventus, Gabung Awal Juli dan Teken Kontrak 3 Tahun

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 24 Juni 2022 | 10:00 WIB
Gelandang tengah Manchester United, Paul Pogba, resmi kembali ke pelukan Juventus pada musim panas 2022.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Gelandang tengah Manchester United, Paul Pogba, resmi kembali ke pelukan Juventus pada musim panas 2022.

BOLASPORT.COM - Sesuai jargon Fabrizio Romano "Here We Go", Paul Pogba resmi kembali ke pelukan Juventus dengan bergabung pada awal Juli 2022 dan meneken kontrak selama tiga tahun.

Teka-teki soal pelabuhan baru dari gelandang Manchester United, Paul Pogba akhirnya terjawab sudah.

Paul Pogba menjatuhkan pilihannya kepada mantan terindahnya di Liga Italia, Juventus.

Setelah enam tahun silam kembali ke Manchester United dengan ditebus 105 juta euro atau setara Rp1,64 triliun, Paul Pogba akhirnya kembali ke Juventus.

Pakar merkato kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano, telah memberikan cuitannya di Twitter perihal kepindahan Paul Pogba ke Juventus.

Pada Jumat (24/6/2022) dini hari WIB, Fabrizio Romano mengumumkan bahwa Paul Pogba bakal kembali bermain untuk Juventus pada 2022-2023.

Kepindahan Pogba ke Juventus berlangsung tanpa hambatan lantaran sang pemain berstatus bebas transfer.

Baca Juga: Tiga Risiko yang Harus Dipertaruhkan AC Milan Jika Rekrut Paulo Dybala

Pemain asal Prancis tersebut memang tidak meneken kontrak baru dengan Manchester United dengan masa bakti yang kelar pada 30 Juni.

Nantinya Pogba bakal menandatangani kontrak pada awal Juli.

Tidak hanya itu, dilansir BolaSport.com dari Football Italia, Pogba akan menandatangani kontrak selama tiga tahun.

Itu membuatnya bakal terikat kerja di Allianz Stadium hingga Juni 2025.

Adapun dalam kontrak tersebut tersematkan opsi penambahan durasi kontrak selama satu tahun.

Sky Sport Italia melaporkan bahwa perwakilan Pogba, Rafaela Pimenta dan direktur Juventus telah saling bertemu di Milan.

Rafael Pimenta, selaku tangan kanan mendiang Mino Raiola yang menjadi agen Pogba saat ini, telah membahas detail finansial bagi kliennya dengan Juventus.

Baca Juga: Unik, Ulang Tahun Messi Bertepatan dengan Fenomena Langka Ini

Tidak disebutkan besaran gaji yang bakal diterima Pogba dalam mantra keduanya di Juventus.

Berbagai laporan dari Italia menyebutkan bahwa Pogba bakal mengalami penurunan drastis soal gajinya di Juventus.

Pasalnya, di Manchester United, pemain berusia 29 tahun tersebut menerima bayaran hingga 15 juta euro per tahunnya.

Namun, di Juventus, Pogba disebutkan hanya bakal menerima 8 juta euro per tahun, setengah dari yang diterimanya di Old Trafford.

Sementara itu, perihal tes medis, Pogba dijadwalkan melakukannya pada 5 atau 8 Juli di Turin sebelum diperkenalkan resmi oleh klub pengoleksi terbanyak gelar Liga Italia tersebut.

Di Juventus, Pogba bakal bereuni kembali dengan Massimiliano Allegri.

Massimiliano Allegri dan Pogba pernah bekerja sama selama dua musim pada periode 2014-2016.

Baca Juga: Edisi Spesial Ulang Tahun - 5 Momen Terparah Lionel Messi

Adapun selama empat tahun membela panji-panji Juventus sejak 2012 hingga 2016, Pogba sukses mempersembahkan delapan gelar domestik dengan scudetto sebanyak empat gelar dan Coppa Italia sebanyak dua trofi.

Upaya I Bianconeri untuk merekrut kembali Pogba jelas tidak mudah.

Pasalnya, peminat jebolan akademi Manchester United itu datang dari klub-klub mapan seperti PSG dan Real Madrid.

PSG dan Real Madrid merupakan dua klub yang juga dikabarkan menaruh minat besar pada sang pemain.

Namun, kecintaan dan kisah manisnya di Turin membuat Pogba menjatuhkan pilihannya kepada Juventus.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Football-italia.net, Sky Sport Italia, Twitter.com/FabrizioRomano
REKOMENDASI HARI INI

Erick Thohir Soal Kans Emil Audero Bela Timnas Indonesia: Masih Belum Yakin Dengan Program Kami

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X