BOLASPORT.COM - Klub raksasa ibu kota Italia, AS Roma, dikabarkan ngotot ingin merekrut megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo.
Eks bek AS Roma, Fabio Petruzzi, meyakini mantan klubnya itu bakal melakukan segala cara untuk mendapatkan tanda tangan Cristiano Ronaldo.
Fabio Petruzzi mengakui bahwa dirinya memiliki informasi valid dari AS Roma tentang rencana mereka merekrut Cristiano Ronaldo dari Manchester United.
"Saya tahu pasti dari orang yang sangat terakreditasi yang bekerja di dunia sepak bola," kata Fabio Petruzzi dikutip BolaSport.com dari Retesport.
"AS Roma akan berusaha dengan segala cara untuk mendatangkan Cristiano Ronaldo."
"Akan ada beberapa detail untuk diajukan, terutama pada haknya."
"CR7 akan meninggalkan Manchester United," tegas Fabio Petruzzi menambahkan.
Sebelumnya, menurut laporan La Republicca, AS Roma dikabarkan tertarik memboyong kembali Cristiano Ronaldo ke Italia pada bursa transfer musim panas 2023.
Masa bakti Cristiano Ronaldo dengan Manchester United sudah akan habis pada waktu tersebut.
Baca Juga: Hakim Amerika Serikat Tolak Gugatan Kasus Pemerkosaan yang Dilakukan Cristiano Ronaldo
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Retesport |
Komentar