BOLASPORT.COM - Repsol Honda kembali kehilangan pembalap mereka. Kali ini Pol Espargaro terpaksa absen dari MotoGP Belanda karena mengalami cedera.
Pol Espargaro mengalami nyeri pada tulang rusuknya akibat kecelakaan hebat pada latihan bebas pertama MotoGP Jerman di Sachsenring, Jerman, Jumat (17/6/2022) pekan lalu.
Kecelakaan tersebut telah memberikan dampak besar kepada Espargaro hingga terpaksa mundur di tengah jalan pada balapan MotoGP Jerman yang berlangsung dalam cuaca panas.
Espargaro sudah memberi sinyal bahwa pemulihan cederanya tidak berlangsung sesuai harapan menjelang seri MotoGP Belanda.
"Beberapa hari terakhir saya melakukan segalanya agar siap untuk balapan, mendapatkan banyak perawatan pada tulang rusuk saya," ujar Espargaro.
"Tidak banyak yang bisa dilakukan jadi saya mencoba semampu saya."
Jeda tak sampai satu pekan tampaknya tidak cukup bagi Espargaro untuk mendapatkan kekuatan yang cukup untuk berlomba.
Kepada jurnalis MotoGP, Simon Crafar, Espargaro menjelaskan awalnya dia tidak merasakan masalah pada latihan bebas pertama yang berlangsung dalam lintasan basah.
Espargaro tampil cukup kompetitif dengan menempati peringkat ketiga dalam daftar catatan waktu lap tercepat.
Baca Juga: Dominasi Quartararo Tak Cuma Tutupi Borok Yamaha, tetapi Pabrikan Jepang pada MotoGP
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | hondaracingcorporation.com, MotoGP.com |
Komentar