BOLASPORT.COM - MotoGP 2022 akan dilanjutkan dengan balapan MotoGP Belanda 2022 yang merupakan seri kesebelas di Sirkuit Assen, Minggu (26/6/2022). Balapan dapat disaksikan melalui live streaming.
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, akan start dari posisi kedepan setelah mencetak pole position untuk kedua kalinya pada MotoGP Belanda.
Francesco Bagnaia mencatatkan waktu lap terbaik yaitu 1 menit 31,504 detik pada kualifikasi yang digelar Sabtu (25/6/2022) kemarin.
Murid Valentino Rossi tersebut bahkan memecahkan rekor lap tercepat Sirkuit Assen pada MotoGP milik Maverick Vinales.
Start posisi terdepan membuat Bagnaia memiliki peluang untuk menghentikan rentetan hasil minor pada dua balapan terakhir di mana gagal finis.
Bagnaia harus segera mendapatkan hasil bagus untuk mengembalikan kepercayaan diri karena tertinggal jauh dari Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) di puncak klasemen.
Bagnaia dan Quartararo berbeda 91 poin. Dengan sisa 10 balapan, termasuk MotoGP Belanda, tak boleh ada kesalahan lagi bagi Bagnaia.
Akan tetapi, Bagnaia tidak bisa sepenuhnya tenang karena sang rival terbesar akan start tepat di sampingnya, tepatnya dari posisi kedua.
Baca Juga: MotoGP Belanda 2022 - Sinyal Bahaya Fabio Quartararo Bikin Rival Ketar-ketir Duluan
Quartararo masih menjaga tren bagusnya sejak kejuaraan memulai tur di Eropa dengan catatan tiga kemenangan dan dua posisi runner-up dari enam balapan.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar