BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Indonesia merupakan tim yang paling siap dalam Piala AFF U-19 2022.
Pasalnya, skuad Garuda Nusantara sempat menjalani pemusatan latihan (TC) di Korea Selatan.
Total ada 40 pemain yang mengikuti agenda ini sejak Maret-April 2022.
Selama di Negeri Gingseng, ada 9 laga uji coba yang mereka jalani.
Hasilnya, skuad Garuda Nusantara mencatatkan tiga kemenangan, satu kali imbang, dan enam kali kekalahan.
Baca Juga: Erik ten Hag Contek Trik Sir Alex Ferguson di Manchester United
Kemudian, Ronaldo Kwateh dkk setelah Idulfitri kembali menjalani pemusatan latihan periode kedua di Jakarta.
Selanjutnya, timnas U-19 Indonesia juga ditempa di ajang Toulon Cup 2022.
Di sana, satu kemenangan berhasil diraih saat berhadapan dengan timnas Ghana (1-0).
Dua kekalahan diterima skuad Garuda Nusantara saat bertanding melawan Venezuela (0-1) dan Meksiko (0-2).
Beberapa agenda tersebut dilaksanakan sebagai persiapan jelang Piala AFF U-19 2022 dan Piala Dunia U-20 2023.
Baca Juga: Hasil Moto3 Belanda 2022 - Berbau Keberuntungan, Mario Aji Sukses Finis Ke-18
Terkait hal ini, media Vietnam, Soha.vn, membandingkan persiapan timnas U-19 Indonesia dan Vietnam.
Seperti diketahui, kedua tim ini masuk dalam Grup A Piala AFF U-19 2022.
Selain itu ada empat tim lain yakni Myanmar, Thailand, Brunei Darussalam, dan Filipina.
Baca Juga: Kalaupun Tak Bermain Reguler di Real Madrid, Aurelien Tchouameni akan Tetap Baik-baik Saja
Dalam sumber yang sama menyebutkan jika timnas Vietnam memanggil dua pemain untuk menambah kekuatan tim.
Hal ini demi memberikan hasil maksimal di Piala AFF U-19 2022.
"Vietnam menaruh kepercayaannya pada kelompok pemain yang telah ditempa di banyak lingkungan yang berbeda."
"Menambahkan 2 bala bantuan berkualitas yang telah tampil baik di Kejuaraan Piala Asia U-23, Khuong Van Khang dan Nguyen Van Truong," tulis Soha.vn.
Baca Juga: Bukan karena Uang, Ander Herrera Ungkap Alasan Kylian Mbappe Tolak Real Madrid
Terkait timnas U-19 Indonesia, mereka menilai jika skuad Garuda Nusantara memiliki persiapan yang lebih matang.
Selain pemilihan pemain yang baik, tampil di ajang Toulon Cup 2022 juga menambah mental bertanding.
"Sementara Indonesia juga menjanjikan dengan tim pemain yang berbakat dan ambisius yang telah mencoba tangan mereka di banyak lingkungan yang keras."
"Untuk mempersiapkan turnamen ini, mereka menghadiri Piala Toulon di Prancis, menghadapi sepak bola terbesar di dunia seperti Prancis, Argentina, Meksiko, Jepang."
"Jadi tim ini benar-benar tangguh."
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | soha.vn |
Komentar