Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Utusan PSSI Beri Penilaian untuk 3 Pemain Keturunan Calon Personel Timnas U-19 Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 27 Juni 2022 | 13:45 WIB
Pemain keturunan bernama Kai Davy Boham (kanan) sedang mengawal ketat salah satu pilar timnas U-19 Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 21 Juni 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain keturunan bernama Kai Davy Boham (kanan) sedang mengawal ketat salah satu pilar timnas U-19 Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 21 Juni 2022.

BOLASPORT.COM - Tiga pemain keturunan tampil kala timnas U19 Indonesia bertanding dengan Persija Jakarta B dalam laga uji coba di Stadion Madya, Senayan, Jumat (24/6/2022) malam WIB.

Tiga pemain itu adalah Kai Davy Boham, Max Christoffel, dan Jim Croque yang berdarah Belanda-Indonesia.

Kai adalah bek tengah berumur 18 tahun, sedangkan Max berusia 18 tahun serta berperan sebagai bek sayap kiri.

Sementara itu, Jim masih berumur 17 tahun dan menempati sektor penyerang.

Dilansir dari laman resmi PSSI, laga uji coba timnas U-19 Indonesia vs Persija digelar dengan format 3x30 menit.

Setelah melakoni pertandingan dengan format tersebut, Garuda Muda harus puas meraih hasil imbang 0-0.

Bagi Kai, Max, dan Jim, ini merupakan laga pertama bersama timnas U-19 Indonesia.

Performa mereka kala melawan Persija pun cukup mengesankan Hamdan Hamedan, yang merupakan utusan PSSI untuk membantu mencari pemain keturunan di Eropa.

Hamdan Hamedan mengatakan bahwa ketiga pemain keturunan itu mampu menjalankan perannya dengan baik.

"Jim, Kai, dan Max melakukan debut percobaan mereka," tulis Hamdan dikutip dari Instagram pribadinya.

Baca Juga: Witan Sulaeman Main, Kata Pelatih Lechia Gdansk usai Menangi Drama 9 Gol atas Wisla Plock

"Jim memiliki tingkat kerja yang baik di sepertiga terakhir lapangan. Dia membuat satu tembakan tepat sasaran."

"Kai membuat setidaknya empat intersep tepat waktu dan terlihat nyaman bermain di sisi kanan dalam skema tiga bek."

"Max melakukan satu pergerakan agresif dalam menyerang yang bagus dan terlihat stabil bermain di bek sayap kiri."

Selain para pemain keturunan, Hamdan Hamedan juga memberikan penilaian khusus untuk Ronaldo Kwateh dan Marselino Ferdinan.

"Ronaldo menyebabkan banyak masalah bagi bek Persija berkat kecepatannya yang luar biasa," lanjut Hamdan.

Baca Juga: Malaysia Bermimpi Kalahkan Vietnam, Presiden FAM Siapkan Misi Lain

"Marselino, nomor 10 klasik, begitu tenang dan rapi dalam penguasaan dan distribusi bola."

"Dia menciptakan beberapa peluang dengan umpan jarak jauh dan lari ke depan," tulisnya.

Pertandingan ini menjadi salah satu bentuk persiapan Garuda Muda besutan Shin Tae-yong yang akan berjuang di Piala AFF U19 2022, 2-15 Juli nanti.

Pada Piala AFF U-19 mendatang, Garuda Nusantara bakal bertemu dengan Thailand, Vietnam, Brunei Darussalam, dan Myanmar.

Alhasil pertemuan ini jadi grup neraka pada tahun ini.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Kata Pelatih Timnas U-19 Vietnam akan Lawan Shin Tae-yong yang Pimpin Indonesia

Indonesia sempat menggondol trofi Piala AFF U-19 sekali pada edisi 2013.

Saat itu, Skuad U-19 Indonesia asuhan Indra Sjafri menang via adu penalti dengan skor 7-6 atas Vietnam pada 22 September 2013 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.

Setelah tahun bersejarah tersebut, prestasi Indonesia masih mentok di babak semifinal dan terhenti di tiga edisi terakhir.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Instagram @hamdan.hamedan
REKOMENDASI HARI INI

Tepis UFC, Reug Reug Ungkap Alasan Tetap Setia di ONE Championship

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X