BOLASPORT.COM - Petarung megabintang, Conor McGregor, kerap sesumbar akan kembali ke UFC. Namun, Max Holloway sanksi mantan rivalnya itu akan benar-benar melakukannya.
Conor McGregor masih belum bertanding lagi setelah musibah yang dialaminya pada laga trilogi dengan Dustin Poirier pada Juli 2021.
Pertandingan tersebut menyebabkan cedera patah tulang kaki di mana Conor McGregor sampai tidak bisa berdiri.
Tidak ada yang tahu kapan mantan juara dua divisi UFC tersebut akan kembali.
Semula McGregor digadang-gadang bertanding pada pertengahan tahun ini, tetapi penggemar yang ingin melihat The Notorious berlaga berpeluang menanti lebih lama.
Presiden UFC, Dana White, pun tidak bisa memberikan jadwal pasti.
"Saya berharap pertandingannya terjadi pada akhir tahun atau awal tahun depan," ucap White dalam wawancara dengan TMZ.
McGregor sendiri terus menjaga antusiasme penggemarnya.
Petarung asal Repulik Irlandia tersebut kerap membagikan fotonya saat berlatih sebagai bukti bahwa ia akan kembali bertarung.
Baca Juga: Hasil Lengkap UFC Vegas 57 - Rakhmonov dan Saudara Khabib Masih Tak Terkalahkan
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | mmajunkie.com |
Komentar