Pada pertemuan pertama di Indonesia Open kemarin, Rehan/Lisa kalah tipis dari Chang/NG 20-22. 21-16, 16-21.
Selain dua nama di atas, para pemain unggulan tim merah putih juga akan berlaga pada Malaysia Open 2022.
Misalnya saja Anthony Sinisuka Ginting yang menjadi unggulan keenam akan menghadapi Sai Praneeth B (India)
Sosok yang akrab Ginting itu berpeluang besar untuk menang mengingat catatan mentereng dalam dua pertemuan terakhirnya
Selanjutnya unggulan lain yang dimiliki Indonesia adalah Jonatan Christie. Dia juga akan melawan wakil India Sameer Verna.
Verma yang bukan unggulan sudah tiga kali bentrok dengan Jonatan di mana dia unggul dalam dua pertandingan.
Dengan catatan itu, Jonatan berpeluang memperbaiki rekor tersebut saat bertemu di kompetisi bulu tangkis level Super 750 ini.
Sedangkan pemain papan atas Indonesia lainnya yang akan berlaga terdapat Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto selaku unggulan keenam dari nomor ganda putra.
Fajar/Rian dijadwalkan akan melawan Goh V Shem/Low Juan Shen. Selaku tuan rumah, tentunya pasangan Malaysia itu akan balas dendam usai kalah di pertemuan terakhir.
Mereka takluk dari Fajar/Rian di babak pertama Indonesia Masters dengan skor 14-21, 17-21.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BWFBadminton.com |
Komentar