BOLASPORT.COM - Bek timnas Malaysia, Dion Cools menunjukkan minatnya untuk bermain di Johor Darul Takzim (JDT). Sementara itu calon bek timnas Indonesia, Jordi Amat dilaporkan sudah bergabung dengan klub berjulukan Southern Tigers itu.
JDT nampaknya tengah menyusun kekuatan dengan mencoba mendatangkan pemain-pemain dengan pengalaman yang bagus, salah satunya Dion Cools.
Dion Cools telah lama bermain di Belgia dengan memperkuat sejumlah klub seperti, OH Leuven, Club, Brugge, FC MIdthylland, dan Zulte Waregem.
Ia menjadi pemain naturalisasi Malaysia pada 2021.
Sejauh ini ia sudah memiliki empat caps bersama timnas Malaysia.
Baca Juga: Ronaldinho Berhasil, RANS Nusantara FC Buka Peluang Datangkan Pesepak Bola Kelas Dunia Lagi
Pejabat klub JDT, Tunku Ismail Sultan Ibrahim mengatakan bahwa Dion Cools telah menyatakan minatnya bermain di Southeren Tigers.
Akan tetapi JDT mungkin bisa mendapatkan kontrak Dion Cools pada akhir tahun.
Melansir dari Transfermarkt, kontrak Dion Cools dengan FC Midtjyland selesai pada 30 Juni 2023.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Malaymail.com |
Komentar