Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Siap Tukar Naby Keita dengan Gelandang Andalan Juventus

By Ivan Rahardianto - Selasa, 28 Juni 2022 | 13:15 WIB
Liverpool berencana menukar Naby Keita dengan gelandang andalan Juventus.
TWITTER.COM/WHOSCORED
Liverpool berencana menukar Naby Keita dengan gelandang andalan Juventus.

BOLASPORT.COM - Liverpool berencana menukar Naby Keita dengan gelandang andalan Juventus.

Kabar mengejutkan datang dari Liverpool pada jendela transfer musim panas 2022.

Naby Keita, yang sebelumnya dilaporkan akan mendapatkan perpanjangan kontrak dari The Reds, kini justru akan dilepas.

Eks pemain RB Leipzig itu rencannya akan ditukar dengan gelandang Juventus, Adrien Rabiot.

Menurut laporan Calciomercato yang dilansir BolaSport.com, Liverpool dapat menawarkan Keita ke Juventus sebagai bagian dari kesepakatan pertukaran.

Baca Juga: Jalani Tes Medis, Divock Origi Segera Resmi Gabung AC Milan

Liverpool tak perlu mengeluarkan biaya karena keduanya bernilai 17 juta pounds atau setara Rp 309 miliar, yang sebagian besar dipengaruhi situasi kontrak mereka.

Seperti diketahui, Keita dan Rabiot yang sama-sama berumur 27 tahun, tinggal punya kontrak satu tahun lagi bersama klubnya masing-masing.

Di sisi lain, peluang Liverpool untuk mendapatkan Rabiot cukup terbuka lebar.

Pasalnya, Juventus dikatakan ingin berpisah dengan eks pemain Paris Saint-Germain itu pada musim panas ini.

Alasannya, Rabiot yang tampil sebanyak 32 kali di Liga Italia 2021-2022, meminta gaji tinggi kepada Juventus.

Bianconeri tidak menyanggupi tuntutan upah Rabiot yang berlebihan.

Baca Juga: Masih Meragukan, Darwin Nunez Belum Cocok Jadi Pengganti Sadio Mane di Liverpool

Laporan tersebut juga menambahkan bahwa karena akuisisi Paul Pogba oleh Si Nyonya Tua, mereka ingin melepas Rabiot.

Seperti diketahui, Keita setuju bergabung dengan Liverpool pada 2017.

Ketika itu, Keita dibeli dari RB leipzig sebesar 48 juta pounds atau setara Rp 874 miliar.

Selama empat tahun membela Liverpool, penampilan dia naik-turun.

Liverpool rencannya akan menukar Naby Keita dengan gelandang Juventus, Adrien Rabiot.
TWITTER.COM/TRANSFERSLIVE
Liverpool rencannya akan menukar Naby Keita dengan gelandang Juventus, Adrien Rabiot.

Semuanya berpangkal dari cedera yang sering membekap Keita.

Pada musim 2021-2022 saja, Keita mengalami cedera hamstring dan lutut.

Dilansir BolaSport.com dari Liverpool Echo, cedera telah membuat kehidupan Keita di Liverpool sulit sehingga gagal mendapatkan peran utama di lini tengah dan membuatnya juga tampil inkonsisten.

Alhasil, Keita hanya mampu tampil sebanyak 166 kali dan mencetak 11 gol selama membela Liverpool.

Baca Juga: Andros Townsend tentang Juergen Klopp: Dia Doyan Mengeluh Bertahun-tahun!


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Calciomerato.com, liverpolecho.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Undang Raja Youtube, Cristiano Ronaldo Gagal Gebrak Internet

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X