Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristiano Ronaldo Hilang, Junior Lionel Messi Malah Datang Lebih Awal ke Latihan Man United

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Rabu, 29 Juni 2022 | 10:00 WIB
Dua bintang Manchester United, Cristiano Ronaldo (kiri) dan Alejandro Garnacho.
TWITTER.COM/UtdDistrict
Dua bintang Manchester United, Cristiano Ronaldo (kiri) dan Alejandro Garnacho.

BOLASPORT.COM - Junior Lionel Messi di timnas Argentina, Alejandro Garnacho, datang lebih awal ke pemusatan latihan Manchester United. Sementara Cristiano Ronaldo masih 'menghilang'.

Manchester United memulai kembali pemusatan latihan di Carrington pada Senin (27/6/2022) pagi waktu setempat.

Ini menjadi latihan perdana Manchester United di bawah arahan Erik ten Hag sebagai nakhoda baru.

Alejandro Garnacho bergabung ke dalam 27 pemain yang menghadiri latihan perdana Manchester United tersebut.

Kedatangan Alejandro Garnacho ke pemusatan latihan Manchester United kali ini tentu saja menimbulkan berbagai pertanyaan.

Pasalnya, sosok berumur 17 tahun itu baru saja tampil bersama timnas Argentina U-20 pada awal Juni 2022.

Alejandro Garnacho membela timnas Argentina U-20 yang mengikuti Toulon Tournament 2022 di Prancis.

Kali terakhir Garnacho bermain bersama skuad muda Tim Tango adalah pada 10 Juni dalam kemenangan atas timnas Jepang dalam play-off tempat kelima.

Oleh sebab itu, dia sebenarnya berhak atas liburan tambahan dari pihak Manchester United.

Baca Juga: Hakim Amerika Serikat Tolak Gugatan Kasus Pemerkosaan yang Dilakukan Cristiano Ronaldo

Namun, Garnacho justru memilih untuk datang lebih cepat dari masa liburannya ke pemusatan latihan Setan Merah.

Dilansir BolaSport.com dari Manchester Evening News, Garnacho mengisyaratkan niatnya untuk masuk ke skuad utama Manchester United secara permanen.

Winger kelahiran kota Madrid itu diklaim datang lebih awal karena ingin membuat Erik ten Hag terkesan.

Berbeda 180 derajat dengan Garnacho, sosok Cristiano Ronaldo justru masih menghilang dalam pemusatan latihan Manchester United.

Cristiano Ronaldo diberi jatah libur lebih lama setelah membela timnas Portugal di UEFA Nations League 2022-2023.

Pemain-pemain lainnya yang mendapat izin cuti adalah Harry Maguire, Bruno Fernandes, Diogo Dalot, Raphael Varane, Alex Telles, Scott McTominay, James Garner, Fred, Hannibal Mejbri, Facundo Pellistri, dan Anthony Elanga.

Berikut daftar 27 pemain yang menghadiri sesi latihan pertama Manchester United di bawah Erik ten Hag:

Belakang: David de Gea, Tom Heaton, Nathan Bishop, Matej Kovar; Aaron Wan-Bissaka, Ethan Laird, Victor Lindelof, Phil Jones, Axel Tuanzebe, Bjorn Hardley, Will Fish, Luke Shaw, Brandon Williams, Alvaro Fernandez;

Tengah: Donny van de Beek, Ethan Galbraith, Charlie Savage, Charlie Wellens, Zidane Iqbal.

Depan: Tahith Chong, Jadon Sancho, Marcus Rashford, Alejandro Garnacho, Antony Martial, Shola Shoretire, Noam Emeran, dan Amad Diallo.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Manchester Evening News
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136