BOLASPORT.COM - PSM Makassar berhasil mengukir tinta sejarah baru setelah memastikan diri lolos semifinal Piala AFC 2022 Zona ASEAN.
Rasyid Bakri dan kawan-kawan lolos ke babak semifinal AFC Zona Asean usai keluar sebagai juara Grup H Piala AFC 2022.
PSM Makassar mengumpulkan 4 poin dari dua laga, hasil dari sekali menang dan sekali imbang.
Kemenangan didapat saat mereka menumbangkan wakil Singapura, Tampines Rovers dengan skor 3-1.
Adapun raihan satu poin kala menahan imbang tuan rumah Kuala Lumpur FC 1-1.
Jumlah poin yang dikemas PSM Makassar sebenarnya sama dengan yang dikoleksi Kuala Lumpur FC.
Namun, tim berjuluk Juku Eja berhak menampati puncak klasemen akhir Grup A karena unggul selisih gol.
Dengan hasil ini, PSM Makassar berhasil menciptakan sejarah baru di kompetisi kata kedua Asia.
Ini menjadi kedua kalinya PSM Makassar melaju keka babak semifinal Piala AFC Zona ASEAN.
Klub tertua di Liga Indonesia ini mengulang prestasi saat Piala AFC tahun 2019.
Kala itu, PSM Makassar menjadi wakil Indonesia di Piala AFC 2019 sebagai runner-up Liga 1 2018.
Mereka tergabung di Grup H bersama Kaya FC, Home United, dan Lao Toyota FC (sekarang FC Chanthabouly).
PSM Makasar yang waktu itu dibesut Darije Kalezic tampil beringas dengan mencatatkan empat kemenangan dan dua kali imbang.
Empat kemenangan masing-masing dipetik dari Lao Toyota di pertemuan pertama (7-3), Kaya-Iloilo (2-1), Home United (3-2), dan duel kedua kontra Lao (3-0).
Adapun sepasang hasil seri terjadi saat Juku Eja bertamu ke Home United (1-1) dan ketika menjamu Kaya (1-1).
Mereka pun keluar sebagai juara Grup H sekaligus lolos semifinal Piala AFC 2019 Zona Asean berkat raihan 14 poin dari 6 laga.
Pada babak semifinal, PSM Makassar bertemu wakil Vietnam, Becamex Binh Duong FC.
Pada leg pertama, Becamex Binh Duang menang 1-0 dalam yang digelar di Stadion Go Dau, Vietnam, Rabu (19/6/2019).
PSM Makassar bisa bangkit pada pertemuan kedua yang dilangsungkan di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (26/6/2019).
Mereka mampu menumbangkan Becamex Binh Duong FC dengan skor 2-1.
Baca Juga: Klasemen Piala AFC 2022 - Bali United Gagal Lolos Semifinal Zona ASEAN, PSM Melenggang Mulus
Dua gol PSM dicetak melalui bunuh diri Ho Tan Tai (75') dan sumbangan bek asal Australia, Aaron Evans (87').
Sementara gol Becamex diciptakan oleh Wander Luiz Queiroz Dias (45+3').
Namun, PSM pada akhirnya harus tersingkir lantaran kalah agregat gol tandang dari Becamex Binh Duong.
Kini, PSM Makassar asuhan Bernardo Taveres bakal mengukir perjuangan baru di semifinal Piala AFC 2022 Zona Asean.
PSM Makassar akan bersua wakil Malaysia, Kedah Darul Aman FC yang berhasil comeback dan lolos sebagai juara Grup G.
Menurut jadwal laga PSM Makassar vs Kedah Darul Aman dijadwalkan bergulir pada 9 Agustus 2022 mendatang.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar