BOLASPORT - Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, belum mampu memutus tren negatif setelah tersisih dari Malaysia Open 2022.
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dikalahkan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) pada babak kedua Malaysia Open 2022 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Kamis (30/6/2022).
Fikri/Bagas mampu mencuri gim pertama tetapi tidak mampu meraih kemenangan pada gim kedua dan ketiga alias penentuan.
Pada gim ketiga Fikri/Bagas hampir melakukan comeback saat bangkit dari ketertinggalan 15-20 menjadi terpaut satu angka pada 19-20.
Apes, poin terakhir jatuh ke tangan Hoki/Kobayashi.
Fikri/Bagas harus mengakui keunggulan pasangan juara dunia ganda putra dengan skor akhir 21-18, 13-21, 19-21.
Kekalahan ini memperpanjang tren buruk Fikri/Bagas yang gagal menembus perempat final dalam empat turnamen terakhir mereka.
Pada Thailand Open 2022, Indonesia Master 2022, dan Indonesia Open 2022 Fikri/Bagas juga terhenti pada babak pertama atau kedua.
Bedanya adalah pada tiga turnamen sebelumnya BaKri disingkirkan rekan senegara, termasuk Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Baca Juga: Live Score Malaysia Open 2022 - 7 Pertandingan Akbar Wakil Indonesia
Adapun soal kekalahan dari Hoki/Kobayashi, Fikri/Bagas menyebut kurang tenang di poin-poin krusial sebagai biang keladinya.
"Saya masih banyak mati sendiri di pertandingan hari ini," ucap Fikri dikutip Bolasport.com dari rilis resmi Tim Humas dan Media PBSI.
"Di poin-poin akhir gim ketiga mereka juga lebih tenang."
Fikri/Bagas masih akan bertahan di Negeri Jiran. Minggu depan mereka akan kembali bertanding di Malaysia Masters 2022.
Pada babak pertama Fikri/Bagas akan bertemu langsung dengan rekan mereka di pelatnas, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Fikri/Bagas mengharapkan hasil lebih baik semenjak mereka kini lebih mengetahui kondisi lapangan seperti apa.
"Evaluasi buat minggu depan di Malaysia Masters, kami sudah tahu kondisi lapangannya, kondisi anginnya, jadi lebih fokus untuk mengurangi kesalahan sendiri," ucap Bagas.
Baca Juga: Jadwal Malaysia Open 2022 - 7 Wakil Indonesia Berlaga, Anthony Jumpai Axelsen
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | PBSI |
Komentar