BOLASPORT.COM - Pernyataan Romelu Lukaku usai pulang ke Inter Milan membuat emosi suporter Chelsea terlecut.
Harapan Romelu Lukaku untuk kembali ke Inter Milan pada bursa transfer musim panas 2022 menjadi kenyataan.
Setelah tenggelam di Chelsea, striker timnas Belgia itu balik menuju Nerazzurri yang pernah dibelanya dari 2019 sampai 2021.
Lukaku menjalani periode keduanya bersama Inter dengan status pinjaman selama musim 2022-2023.
"Saya mau kembali karena fan, rekan-rekan setim, dan juga ingin kerja bareng pelatih. Kami saling kontak sepanjang musim," kata Lukaku dalam wawancara dengan InterTV.
Fan Chelsea pun murka usai mendengar 18 kata Lukaku tersebut.
Mereka menuduh sang bomber tidak setia.
"Orang ini tak berhenti bicara. Kenapa dia gabung Chelsea dari awal? Demi uang? Dasar, Ular," tulis seorang warganet.
"Betapa bodohnya Chelsea, mereka seharusnya tidak pernah mengontraknya sejak awal," kata netizen lainnya.
Exactly the point I’ve been making. We don’t want another Lukaku in our club
— King_Sol???? (@FLEXY024) July 1, 2022
Common decency but Lukaku should be banned from football
— GiroudProp (@CFCGiroud) July 1, 2022
I don’t want a player who doesn’t want to be at Chelsea. Look at Lukaku
— Craig Venter ???????????????? (@Craig_CV7) July 1, 2022
Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Permintaan Shin Tae-yong Jelang Laga Lawan Vietnam
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Dailystar.co.uk |
Komentar