BOLASPORT.COM - Permainan apik sebenarnya mampu ditunjukan tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, pada laga perempat final Malaysia Open 2022.
Anthony Sinisuka Ginting kembali bersua dengan pemain nomor satu asal Denmark, Viktor Axelsen, untuk keempat kalinya pada tahun ini.
Sukses membuat Axelsen kerepotan sepanjang laga, namun Anthony Sinisuka Ginting akhirnya harus kembali takluk lewat tiga gim dengan skor 21-18, 17-21, 12-21 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (1/7/2022).
Dengan demikian, Anthony belum berhasil memutus rentetan hasil buruk saat berjumpa Axelsen sejak dua tahun lalu.
Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2022 - Febby/Ribka Takluk daari Pemain Muda China
Jalannya Pertandingan
Anthony mampu membuka skor lebih dulu setelah Axelsen ragu-ragu untuk mengembalikan bola sodoran yang memanjang.
Keunggulan 3-0 didapat Anthony usai smes keras Axelsen menabrak net.
Awal yang sangat baik bagi Anthony dengan bermain cukup percaya diri pada gim kesatu yang masih unggul 5-2.
Namun perlahan Axelsen mulai bangkit dan terus bermain menyerang. Dia berhasil mencetak enam angka beruntun untuk membalikan keadaan atas Anthony menjadi 8-5.
Anthony akhirnya menghentikan laju angka Axelsen usai smes lurusnya masuk di dalam area permainan lawan.
Keduanya menunjukan permainan yang atraktif dan menarik membuat laga berjalan semakin panas, namun Anthony masih tertinggal 6-10.
Sebuah kesempatan berhasil Anthony manfaatkan untuk menambah angka setelah serangan baliknya yang menempatkan shuttlecocok di bidang permainan yang kosong.
Anthony sempat memangkas jarak menjadi 9-10 sebelum Axelsen menutup interval gim kesatu dengan smes kerasnya.
Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Ahsan/Hendra Dihadang Laga Neraka, Kans Ganda Putra Terbaik Malaysia Beri Luka
Selepas jeda, Anthony merespon ketertinggalan dengan cukup baik usai mencetak empat angka beruntun untuk balik memimpin menjadi 13-11.
Akan tetapi, dua kali pengembalian bola dari Anthony yang tak sempurna membuat Axelsen kini kembali memimpin 14-13.
Tak menyerah, Anthony berusaha bermain lebih tenang dengan memainkan netting dan dropshot yang cukup menyulitkan Axelsen hingga kembali menyamakan kedudukan.
Permainan netting ciamik diperagakan Anthony saat berhasil menambah keunggulan menjadi 17-15 sampai membuat Axelsen terpaku.
Pada fase-fase krusial, Anthony masih menjaga keunggulan dengan permainan-permainan cepat yang ditampilkan.
Hingga akhirnya smes keras Anthony berhasil merebut gim kesatu dengan skor 21-18.
Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Tekanan Penonton Bukan Penyebab Kekalahan Lee Zii Jia
Setelah jeda, Axelsen makin tak terkejar usai menjauh dengan skor 16-5.
Namun Anthony tak begitu saja menyerah, dia berhasil memaksa Axelsen bermain tak nyaman usai menambah enam angka langsung untuk mendekatkan jarak menjadi 11-16.
Tetapi Axelsen kembali menjauh dengan skor 19-11. Peraih medali emas Olimpiade makin dibikin pusing usai beberapa kesalahannya sendiri.
Beberapa kali pengamatannya yang tak cermat, Anthony sempat memangkas jarak menjadi 14-19.
Axelsen berhasil mencapai angka 20 lebih dulu, namun Anthony kembali mendekat dengan skor 17-20.
Bermain apik, Anthony justru kehilangan gim kedua usai smesnya yang terlalu melebar memaksa laga harus berlanjut hingga ke gim terakhir.
Baca Juga: Live Streaming Malaysia Open 2022 - Penuh Big Match Wakil Indonesia dari Sore Sampai Malam
Pada gim pamungkas, laga berjalan ketat dan seimbang ketika kedua pemain saling berbalas angka setelah skor sama 4-4.
Anthony bermain sangat tenang saat meladeni pemain yang sangat sulit dikalahkan itu, justru Axelsen dibuat grogi hingga kerap melakukan kesalahan sendiri.
Anthony bahkan sempat unggul tiga angka dengan skor 7-4.
Axelsen kembali mendekat menjadi 6-7, namun lagi-lagi servis yang buruk membuat Anthony kembali memimpin dengan selisih dua angka.
Anthony mendapatkan momentum bagus saat berhasil unggul 10-7. Namun Axelsen malah mampu membalikan skor dengan 11-10 pada interval.
Setelah mampu memimpin, Axelsen makin menggila selepas jeda setelah unggul cukup nyaman dengan skor 18-12.
Sebaliknya Anthony yang sempat unggul pada paruh pertama gim ketiga justru mulai melakukan kesalahan sendiri.
Anthony akhirnya harus menyerah dengan skor telak 12-21 pada gim ketiga.
Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Saat Penakluk Carolina Marin Kena Amuk Ratu Bulu Tangkis Asia
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar