BOLASPORT.COM - Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, memiliki tiga calon klub baru jika jadi pergi. Namun, satu tim bukan langganan Liga Champions.
Cristiano Ronaldo tidak kesulitan mencari klub baru setelah mengutarakan niatnya meninggalkan Manchester United.
Ronaldo tidak lagi ingin berada di Man United yang hanya berlaga di Liga Europa pada musim 2022-2023.
Meski sudah berusia 37 tahun, Ronaldo ingin terus berlaga di level sepak bola tertinggi.
Kondisi Man United saat ini dianggap tidak mampu menampung ambisi besar sang megabintang.
Apalagi, klub berjuluk Setan Merah tersebut juga terlampau adem ayem pada bursa transfer musim panas 2022.
Hal tersebut membuat Ronaldo frustrasi dan menganggap klubnya tidak memiliki ambisi.
Ronaldo pun meminta agennya, Jorge Mendes, untuk mulai mencari klub yang mampu memberikan penawaran terbaik.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Sudah Beri Alarm Tinggalkan Manchester United Sejak Januari 2022
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Mirror.co.uk |
Komentar